Sambut Mudik Lebaran, KAI Daop 8 Optimalkan Perawatan Jalur Kereta Api

author Lailatul Nur Aini

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Secara rutin petugas melakukan perawatan dan pengecekan kondisi rel kereta api untuk memastikan keamanan operasional. SP/KAI Daop 8 Surabaya
Secara rutin petugas melakukan perawatan dan pengecekan kondisi rel kereta api untuk memastikan keamanan operasional. SP/KAI Daop 8 Surabaya

i

SURABAYAPAGI, Surabaya - Menyambut momen angkutan Lebaran tahun ini, KAI Daop 8 Surabaya telah melakukan persiapan yang sangat baik untuk memastikan keamanan dan kenyamanan perjalanan bagi para pemudik. Salah satu bentuk upaya yang dilakukan oleh pihak KAI Daop 8 Surabaya yakni dengan melakukan perawatan jalur kereta api secara intensif.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, menjelaskan bahwa KAI Daop 8 Surabaya secara rutin melakukan perawatan dan pengecekan kondisi rel kereta api untuk memastikan keamanan operasional.

"Kami melakukan perawatan dan pengecekan kondisi rel kereta api secara berkala untuk memastikan kondisinya laik operasi. Sedangkan untuk perawatan jalur rel kereta api dilakukan untuk menjaga kondisinya sesuai dengan standar pengoperasian jalan rel berdasarkan ketentuan yang telah ditetapkan," kata Luqman, dari keterangan yang diterima Surabaya Pagi, Kamis, (21/3/2024).

Lanjut Luqman, Daop 8 Surabaya sendiri bertanggung jawab besar dalam menjaga jalur kereta api tersebut tetap dalam kondisi prima. Dengan panjang lintas sekitar 530.168 km yang melintasi 11 kabupaten/kota di Jawa Timur yang memiliki batas wilayah di utara hingga Stasiun Tobo, tengah Stasiun Mojokerto, dan selatan Stasiun Wlingi.

Sementara untuk memastikan jalur KA tersebut aman, KAI Daop 8 Surabaya memiliki 23 Unit Pelaksana Teknis (UPT) Jalan Rel dan Jembatan, yang terdiri dari 18 UPT Jalan Rel, 4 UPT Jembatan, dan 1 UPT Mekanik.

Para petugas dari UPT Jalan Rel dan Jembatan tersebut, akan memastikan dan melakukan perawatan dengan melakukan penggantian maupun perbaikan pada bagian bantalan, rel kereta api, baut, sambungan, jembatan, lebar jalur, geometri jalan rel serta menempatkan kembali batu ballast.

Disamping itu, para petugas akan meyakinkan bahwa sekitar jalur tersebut aman dari potensi gangguan perjalanan KA.

"Kami berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan kenyamanan para pengguna jasa kereta api, khususnya selama momen angkutan Lebaran ini," ungkap Luqman.

Langkah-langkah persiapan yang dilakukan oleh KAI Daop 8 Surabaya ini diharapkan, dengan kerja keras dan perhatian yang terus menerus, angkutan Lebaran tahun ini dapat berjalan lancar dan aman bagi semua pemudik.

"Dengan perawatan yang intensif, kami ingin memastikan bahwa jalur KA di wilayah Daop 8 Surabaya aman dan siap digunakan saat dilintasi oleh para pemudik," pungkasnya.Ain

Berita Terbaru

Indeks Pelayanan Publik Kota Mojokerto Melonjak, Nilai Tertinggi dalam Lima Tahun

Indeks Pelayanan Publik Kota Mojokerto Melonjak, Nilai Tertinggi dalam Lima Tahun

Senin, 12 Jan 2026 16:48 WIB

Senin, 12 Jan 2026 16:48 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Mojokerto- Kualitas pelayanan publik di Kota Mojokerto menunjukkan tren positif. Pada tahun 2025, Indeks Pelayanan Publik (IPP) Kota…

Tolak Pindah, Ratusan Jagal Demo DPRD Surabaya

Tolak Pindah, Ratusan Jagal Demo DPRD Surabaya

Senin, 12 Jan 2026 15:29 WIB

Senin, 12 Jan 2026 15:29 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Ratusan jagal dan pedagang daging yang beraktivitas di Rumah Potong Hewan (RPH) Pegirikan menggelar aksi unjuk rasa di Gedung DPRD…

Siap Meluncur di Pasar India, Volkswagen Tayron 7-Seater Hadir dengan Pilihan eTSI

Siap Meluncur di Pasar India, Volkswagen Tayron 7-Seater Hadir dengan Pilihan eTSI

Senin, 12 Jan 2026 15:05 WIB

Senin, 12 Jan 2026 15:05 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Pabrikan otomotif asal Jerman, Volkswagen saat ini tengah menyiapkan model terbarunya ‘SUV 7 seater’ untuk pasar India, dan pel…

Hanya Tersedia 16 Unit, Mugen Tawarkan Paket Spec.III Honda Prelude yang Jadi Incaran Para Kolektor

Hanya Tersedia 16 Unit, Mugen Tawarkan Paket Spec.III Honda Prelude yang Jadi Incaran Para Kolektor

Senin, 12 Jan 2026 14:48 WIB

Senin, 12 Jan 2026 14:48 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Pabrikan otomotif asal Jepang, Mugen tuner menawarkan paket "Spec.III" yang sangat langka, lengkap dengan grafis retro dan produksi…

HUT ke- 53 PDIP, Bunda Wara:Fraksi PDIP DPRD Jatim Semakin Solid dan Dekat dengan Rakyat

HUT ke- 53 PDIP, Bunda Wara:Fraksi PDIP DPRD Jatim Semakin Solid dan Dekat dengan Rakyat

Senin, 12 Jan 2026 14:26 WIB

Senin, 12 Jan 2026 14:26 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan HUT ke-53 PDI Perjuangan (PDIP) akan semakin menguatkan komitmen idologis partai dalam memperjuangkan kepentingan…

Resmi Debut Global, Kia EV2 Diklaim Miliki Jarak Tempuh 448 Km Bergaya Hidup Perkotaan

Resmi Debut Global, Kia EV2 Diklaim Miliki Jarak Tempuh 448 Km Bergaya Hidup Perkotaan

Senin, 12 Jan 2026 14:15 WIB

Senin, 12 Jan 2026 14:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Kia Corporation secara resmi memperkenalkan Kia EV2 dalam ajang Brussels Motor Show 2026 yang kini tengah berlangsung. EV2 hadir…