Bidik Kursi Bupati Lamongan, Yes dan DK Berebut Rekom Demokrat

author Muhajirrin

- Pewarta

Minggu, 05 Mei 2024 18:58 WIB

Bidik Kursi Bupati Lamongan, Yes dan DK Berebut Rekom Demokrat

i

Kedua bakal calon bupati ini resmi berebut rekom Demokrat, setelah keduanya mendaftarkan diri ke partai berlambang mercy ini. SP/MUHAJIRIN

SURABAYAPAGI.COM, Lamongan - Suhu politik jelang pilkada di Lamongan terus menghangat. Bagaimana tidak, para calon sudah mulai berebut rekom, tak terkecuali seperti yang dilakukan Yuhronur Efendi, saat mendaftar ke kantor DPC Demokrat. Pria yang biasa disapa pak Yes itu harus bersaing ketat dengan kader partai berlambang mercy yang juga mantan ketua DPC Demokrat yakni Debby Kurniawan (DK).

Yuhronur Efendi mendaftar didampingi para pendukungnya ke kantor DPC Demokrat di Jalan Soemargo pada Minggu, (5/5/2024) diterima langsung oleh ketua DPC Demokrat Sugeng Santoso, lengkap dengan Sekretaris Qomaruddin, Bendahara beserta jajarannya.

Baca Juga: Ashari Pastikan 99 Persen Rekom Partai Demokrat Jatuh ke Mbak Vinanda Untuk Maju Pilwali Kota Kediri

Pemandangan ini berbeda saat mantan ketua DPC Demokrat Debby Kurniawan pada Sabtu, (4/5/2024) resmi mendaftar ke partai yang telah membesarkannya, hanya diterima oleh Bendahara Davis Saputra.

Apakah kondisi yang demikian ini sebagai sinyal, kalau pengurus Demokrat Lamongan lebih cenderung suka melanjutkan kerjasama dengan Yuhronur Efendi ketimbang dengan Debby Kurniawan anggota DPR RI yang juga mantan ketua DPC Demokrat..?

Didepan sejumlah awak media, putra mendiang Fadeli (Bupati Lamongan 2 periode 2010-2020) itu mengatakan optimis mendapat rekom sebagai Bakal Calon Bupati Lamongan. Mengingat dirinya adalah kader. "Seperti diketahui saya adalah kader Partai Demokrat dan jadi anggota DPR RI dari partai Demokrat, " katanya.

Baca Juga: Usai Vinanda Kini Giliran Mas Awi Kembalikan Berkas Bacawali Kota Kediri ke DPC Partai Demokrat

Dirinya sangat optimis rekom Demokrat jatuh ke tangan nya.
"Tentunya kami sangat optimis, meskipun penjaringan ini masih banyak proses yang dilalui. Harapan kami bisa diberi kesempatan untuk mengikuti semua tahapannya, " terangnya.

Disisi lain, Yuhronur Efendi juga mengaku optimis rekom Demokrat akan jatuh kepadanya. "Saya juga sudah merasa. Sebagaimana tadi yang disampaikan pak Ketua dan pak Sekretaris, sinyal itu kayaknya ada frekuensi yang sama, " katanya.

Baca Juga: Vinanda Datang Pertama di Undangan Pendaftaran Bacawali Demokrat Kota Kediri

Menurut bupati, dirinya dan partai Demokrat sama-sama berkeinginan untuk kembali bekerja sama dalam pilkada. "Jadi saya ingin, beliau juga ingin, berarti kan ada frekuensi yang sama. Kalau nanti ketemu, InsyaAllah akan jadi sesuatu banget untuk perjalanan mengambil hati masyarakat dan kemenangan kami di pilkada yang akan datang, " katanya.

Lebih lanjut, disinggung soal kemungkinan memilih wakil dari Partai Demokrat, Yes mengatakan semuanya ada tahapan dan proses. "Semua ada kemungkinan. Semua masih nunggu proses. Kita akan melihat berbagai korelasi yang ada, seperti hasil survey dan semuanya. Nanti pasti akan ditentukan bersama-sama, " pungkasnya. jir

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU