Kopi Papua Masuk dalam Pameran World of Coffee Copenhagen

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Provinsi Papua menyebutkan kopi Papua masuk dalam pameran World of Coffee (WOF) Copenhagen, Denmark yang akan diadakan pada 27-29 Juni mendatang.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Papua Faturachman mengatakan kegiatan di World of Coffee (WOF) merupakan salah satu rangkaian kegiatan dari Festival Kopi Papua yang diselenggarakan pada Agustus 2024.

“Kopi Papua saat ini mendapat perhatian dan apresiasi tinggi di dunia internasional karena keunikan dan keunggulan,” katanya, Jumat (21/6).

Menurut Faturachman, kegiatan World of Coffee (WOF) merupakan salah satu platform bergengsi tingkat dunia bagi para produsen maupun konsumen khususnya pecinta kopi untuk berkumpul, dan memperkenalkan produk unggulan.

“Jadi kegiatan World of Coffee (WOF) akan diikuti oleh Koperasi Produsen Emas Hijau Papua binaan Bank Indonesia dan menjadi momen penting untuk menunjukkan kualitas dan keunikan Kopi Papua,” ujarnya.

Dia menjelaskan pihaknya berharap melalui pameran tersebut kopi Papua tidak hanya memperkuat brand awareness, tetapi juga tercipta berbagai kesepakatan transaksi dagang (letter of intent) yang akan mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Papua.

“Kami terus berkomitmen untuk mengembangkan kopi Papua agar semakin dikenal lagi hingga ke mancanegara,” katanya.

Dia menambahkan yang mana dimulai dari penguatan kelembagaan dengan mendukung pembentukan koperasi produsen kopi, lalu peningkatan kompetensi produksi di sisi hulu melalui penerapan best practice SOP perkebunan kopi, kemudian optimalisasi pasca panen melalui peningkatan kompetensi serta memfasilitasi sarana dan prasarana yang diperlukan hingga akhirnya membuka wawasan dan pengetahuan pegiat kopi

“Dan kami juga memfasilitasi promosi perdagangan dan business matching kopi Papua dengan potential buyers di dalam dan luar negeri, untuk membuka akses pasar yang lebih luas,” ujarnya. 

Berita Terbaru

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Pelapor Dugaan Penistaan Agama ke Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Persyarikatan           SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah me…