Didemo Pengemudi Ojol, Menaker dan Wamenaker Malah Ajak Lesehan

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Menaker Yassierli bersama Wakil Menteri Immanuel Ebenezer Gerungan menemui perwakilan pengemudi ojek online. Mereka lesehan bersama membahas THR.
Menaker Yassierli bersama Wakil Menteri Immanuel Ebenezer Gerungan menemui perwakilan pengemudi ojek online. Mereka lesehan bersama membahas THR.

i

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Ada gaya kepemimpinan di menteri kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran.

Saat menerima aksi demo pengemudi ojek online atau ojol, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Yassierli dan Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan, mengajak  pengemudi ojek online atau ojol, duduk bersila bersama . Kedua menteri dan wakilnya, duduk mendengar keluhan dari para driver ojol yang berharap mendapat THR dari perusahaan penyedia layanan ojol atau aplikator, Senin (17/2/2025).

Pada awalnya massa driver ojol menggelar demonstrasi di depan gedung Kemenaker, Jakarta Selatan. Mereka secara bergantian berorasi menyampaikan aspirasinya.

 

Massa Berharap Pemerintah Bantu

Hujan deras kemudian mengguyur saat massa masih berdemo. Wamenaker Immanuel atau Noel kemudian mengajak para ojol masuk ke gedung Kemnaker.

Dia dan Menteri Yassierli kemudian duduk bersila di lantai gedung bersama massa ojol. Yassierli dan Noel pun mendengarkan satu per satu aspirasi para ojol.

Salah satu driver ojol mengatakan dia dan keluarganya sangat berharap ada tunjangan hari raya atau THR menjelang Lebaran 2025. Dia berharap pemerintah dapat membantu agar aplikator memberikan THR kepada driver ojol yang selama ini berstatus mitra.

"THR itu ada suatu keinginan, angan-angan buat saya, apakah ini bisa terealisasi atau tidak. Bahkan anak istri saya juga berharap," ujar salah satu ojol.

Menaker Yassierli mengatakan THR adalah kebudayaan masyarakat Indonesia. Dia meminta waktu agar pemerintah dapat bernegosiasi dengan aplikator.

"Saya katakan THR itu adalah kebudayaan jadi pertimbangannya kami akan mengedepankan yang pertama adalah ayo kita sama-sama duduk kita mendiskusikan bahwa ini bukan permasalahan apa-apa tapi ini adalah bentuk pemihakan bentuk kepedulian dari pengusaha kepada pekerja," ujar Yassierli.

"Beri kami waktu teman-teman semua ini kita sedang finalisasi dalam beberapa hari ini dan saya hadir di sini, Pak Wamen hadir dari sini misi kita cuma satu tadi bagaimana terwujud jaminan, kesejahteraan, perhatian dari pengusaha dan saya ingin katakan yang pertama, saya setuju tadi, THR itu adalah budaya kita," tambahnya. n erc/rmc

Berita Terbaru

Mitigasi Bencana Banjir, Pemkab Situbondo Gercep Kampanyekan Bersih Sampah ke Sekolah

Mitigasi Bencana Banjir, Pemkab Situbondo Gercep Kampanyekan Bersih Sampah ke Sekolah

Selasa, 13 Jan 2026 10:57 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:57 WIB

SURABAYAPAGI.com, Situbondo - Sebagai upaya mitigasi bencana banjir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo, bergerak cepat (Gercep) mengampanyekan bersih…

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Tulungagung Rusak

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Tulungagung Rusak

Selasa, 13 Jan 2026 10:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:38 WIB

SURABAYAPAGI.com, Tulungagung - Diterjang angin puting beliung pada Senin (12/01/2026) kemarin, sebanyak 41 rumah warga di Kabupaten Tulungagung, dilaporkan…

Pemkab Probolinggo Komitmen Tekan Angka Stunting Lewat Gerakan ‘Jiwitan Si Manis’

Pemkab Probolinggo Komitmen Tekan Angka Stunting Lewat Gerakan ‘Jiwitan Si Manis’

Selasa, 13 Jan 2026 10:30 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:30 WIB

SURABAYAPAGI.com, Probolinggo - Dalam rangka menekan angka stunting, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo membentuk kolaborasi antara pemerintah…

Dishub Kota Malang Targetkan Rp15 Miliar Retribusi Parkir TJU Tahun 2026

Dishub Kota Malang Targetkan Rp15 Miliar Retribusi Parkir TJU Tahun 2026

Selasa, 13 Jan 2026 10:21 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:21 WIB

SURABAYAPAGI.com, Malang - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Perhubungan (Dishub) setempat menargetkan pendapatan dari Retribusi Parkir Tepi Jalan…

Pemkab Ponorogo Catat Alokasi DD Merosot 60 Persen Jadi Rp89,48 Miliar

Pemkab Ponorogo Catat Alokasi DD Merosot 60 Persen Jadi Rp89,48 Miliar

Selasa, 13 Jan 2026 10:01 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:01 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Menindaklanjuti putusan ari pemerintah pusat melalui kebijakan fiskal Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Pemerintah Kabupaten…

Antisipasi Potensi Luapan Banjir, Pemkab Situbondo Masifkan Normalisasi Sungai

Antisipasi Potensi Luapan Banjir, Pemkab Situbondo Masifkan Normalisasi Sungai

Selasa, 13 Jan 2026 09:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 09:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Situbondo - Dalam rangka mengantisipasi banjir luapan sungai khususnya di wilayah yang kerap menjadi potensi langganan banjir di Situbondo,…