Jaga Kelestarian Lingkungan, Depo Kereta Api Blitar, Gelar Penanaman Pohon

author Lestariyono Blitar

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Aksi tanam pohon yang dilakukan Depo Kereta Blitar Daop 7 Madiun. SP/Lestariono
Aksi tanam pohon yang dilakukan Depo Kereta Blitar Daop 7 Madiun. SP/Lestariono

i

SURABAYAPAGI.COM, Blitar -  Masih dalam rangkaian Peringatan Hari Bumi yang diperingati setiap tanggal 22 April, Depo Kereta Blitar Daop 7 Madiun melaksanakan kegiatan penanaman pohon. Tidak hanya bersifat seremonial, namun juga menjadi momentum untuk kembali menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan.

“Kegiatan penanaman pohon di Depo Kereta Blitar adalah untuk mengajak kita agar semakin sadar bahwa menjaga lingkungan bukan hanya tugas sebagian orang, melainkan tanggung jawab bersama. Hal ini juga sebagai wujud nyata KAI dalam mendukung pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) dengan terus melakukan berbagai upaya berkelanjutan, salah satunya melalui Gerakan Green Station,” terang Rokhmad Makin Zainul, Manager Humas Daop 7 Madiun  dalam Release tertulis pada Sabtu (26/4/2025) Sore.

Zaenul  menambahkan,  kegiatan penanaman pohon di area Depo Kereta Blitar menjadi ruang hijau dengan ditanami berbagai jenis pohon buah, di antaranya pohon alpukat dan jambu. Tidak hanya itu, untuk menyediakan obat alami, Depo Kereta Blitar juga menanam tanaman apotek hidup guna menghijaukan lingkungan kerja.

“Tidak hanya sebagai refleksi kontribusi kecil yang bisa dilakukan untuk menjaga lingkungan yang diawali dari lingkungan kerja, namun dengan lingkungan kerja yang hijau, bersih, dan nyaman dapat menciptakan suasana kerja yang baik dan sehat sehingga dapat meningkatkan produktivitas pekerjaan,” tambah Zainul.

Di akhir release tertulis Zaenul menambahkan, dengan kegiatan penanaman pohon ini, diharapkan menjadi contoh bahwa dunia industri dan perkeretaapian bisa sejalan dengan semangat pelestarian alam, sekaligus menjadi inspirasi bagi tempat kerja lain untuk mulai peduli dan mengambil bagian dalam menjaga kelestarian bumi sebagai warisan yang harus dijaga untuk generasi mendatang. Les

Berita Terbaru

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…