Pameran IFBC Expo 2025, Hadirkan Peluang Usaha Bagi Pengusaha Rintis Bisnis Waralaba

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Info Franchise & Business Concept (IFBC) Expo 2025 resmi dibuka di di Grand City Exhibition Hall, Surabaya, Jumat (12/9/2025). 
Info Franchise & Business Concept (IFBC) Expo 2025 resmi dibuka di di Grand City Exhibition Hall, Surabaya, Jumat (12/9/2025). 

i

SURABAYA PAGI, Surabaya- Info Franchise & Business Concept (IFBC) Expo 2025 resmi dibuka di Surabaya. Pameran waralaba dan peluang usaha terbesar ini diselenggarakan oleh PT Neo Expo Promosindo bekerja sama dengan Asosiasi Franchise Indonesia (AFI), dan berlangsung pada 12–14 September 2025 di Grand City Exhibition Hall.

Wakil Gubernur Jawa Timur Dr. H. Emil Elestiono Dardak, B.Bus., M. Sc., mengungkapkan bahwa pemerintah sangat ingin menciptakan lapangan kerja, salah satunya dengan solusi terbaik adalah kewirausahaan. Ia juga mengatakan franchise sangat membantu produk bisnis, karena hanya meneruskan ide yang sudah ada.

“Satu lagi yang bisa menyelesaikan masalah adalah membangun brand, bukan yang diselesaikan dalam waktu singkat. Membangun brand membutuhkan effort yang panjang. Risiko bisnis sudah berkurang, kalau kita menjual sesuatu yang sudah proven,” ujarnya saat pembukaan Info Franchise & Business Concept (IFBC) Expo 2025 di Grand City Exhibition Hall (12/09/2025).

Emil menekankan pentingnya franchise dalam dunia kewirausahaan, karena dapat menjadi solusi bagi mereka yang masih bingung memulai bisnis. Jika membangun merek sendiri membutuhkan waktu dan usaha yang panjang, maka franchise menawarkan model bisnis yang sudah terbukti sukses. Dengan adanya standarisasi dan sistem operasi (SOP) yang jelas, franchise juga mampu meminimalisir risiko kegagalan. Lebih lanjut, pemerintah berkomitmen menciptakan lingkungan yang kondusif bagi lahirnya usaha-usaha baru, termasuk di bidang franchise.

Pameran ini menampilkan berbagai bidang usaha, mulai dari waralaba, investasi, distributor, hingga kemitraan, sehingga menjadi kesempatan tepat bagi siapa pun yang ingin memulai bisnis maupun mengembangkan usaha yang sudah ada.

Di sektor retail minimarket, IFBC Expo menghadirkan merek-merek populer seperti Alfamart dan Indomaret yang dikenal dengan potensi usaha menjanjikan. Sementara itu, sektor kuliner dipenuhi dengan pilihan menarik, antara lain Ayam Gepuk Pak Gembus, Burger Bangor, Tahu Go!, Dimsum Mbledos, Kebab Turki Babarafi, Bingxue, Kopi Sejuta Jiwa, dan masih banyak lagi.

Untuk masuk ke pameran, tersedia dua jenis tiket, yaitu tiket harian dan tiket terusan. Tiket harian berlaku untuk satu kali kunjungan dengan harga Rp30 ribu, sedangkan tiket terusan seharga Rp40 ribu dapat digunakan selama tiga hari penuh. Pembelian tiket dapat dilakukan secara online melalui loket.com maupun langsung di lokasi acara. Kabar baiknya, anak-anak di bawah 12 tahun dan lansia berusia di atas 65 tahun berhak masuk secara gratis.

Selain pameran franchise, IFBC Expo 2025 juga menghadirkan seminar bisnis, pembekalan kewirausahaan, hingga kesempatan berdiskusi bersama para konsultan dan pelaku usaha berpengalaman, sehingga pengunjung tidak hanya mendapat inspirasi usaha, tetapi juga pengetahuan praktis yang bermanfaat.rf/gf

Berita Terbaru

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

PP Muhammadiyah dan PBNU Campuri Laporan ke Komika

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:01 WIB

Pelapor Dugaan Penistaan Agama ke Pandji Pragiwaksono Bukan Sikap Resmi Persyarikatan           SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah me…