Simpan Sejuta Pesona, Pulau Bawean Dijuluki ‘Surga Tersembunyi’ di Laut Jawa

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Pesona Pulau Bawean yang terletak di Kabupaten Gresik, Jawa Timur. SP/ GRS
Pesona Pulau Bawean yang terletak di Kabupaten Gresik, Jawa Timur. SP/ GRS

i

SURABAYAPAGI.com, Gresik - Kabupaten Gresik selalu menyimpan keindahan alam yang luar biasa untuk dikunjungi, salah satunya Pulau Bawean yang sering dijuluki sebagai "Surga Tersembunyi" di Laut Jawa. Keindahan alamnya yang masih alami, berpadu dengan budaya lokal yang unik, membuatnya menjadi destinasi wisata yang sayang untuk dilewatkan. 

Destinasi wisata Pulau tersebut dipenuhi dengan pantai berpasir putih, danau alami, air terjun, hingga pesona bawah laut, pulau ini menawarkan pengalaman liburan yang lengkap bagi pencinta wisata alam, Senin (22/09/2025).

Meski namanya belum sepopuler Bali atau Lombok, Pulau Bawean menyimpan sejuta pesona yang siap memanjakan wisatawan lokal maupun mancanegara. Selain itu, tak hanya terkenal dengan keindahan alamnya, tapi juga menyimpan beragam destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. 

Salah satunya, Pulau utama Bawean dijuluki sebagai Pulau Putri karena sebagian besar penduduknya adalah perempuan. Selain hamparan pantai yang menawan, pengunjung juga bisa menjumpai satwa langka khas daerah ini, yaitu rusa Bawean, yang menjadi ikon kebanggaan pulau.

Tak hanya itu, juga terdapat wahana Snorkeling yang menjadi aktivitas favorit di sini karena keindahan terumbu karangnya masih terjaga. Jangan lewatkan mencicipi ikan bakar segar hasil tangkapan nelayan lokal.

Tak heran jika Pantai dengan hamparan tanah lapang luas yang cocok untuk rekreasi keluarga. Suasana asri dengan pohon kelapa di tepi pantai membuat destinasi ini terasa menenangkan.

Meski terletak di pulau terluar, Pulau Bawean menawarkan fasilitas yang cukup lengkap untuk mendukung kenyamanan wisatawan. Dari akomodasi hingga transportasi lokal, semua tersedia sehingga perjalanan lebih praktis dan menyenangkan.

Diketahui, Pulau Bawean di Gresik adalah destinasi wisata yang menyajikan kombinasi keindahan alam, budaya, dan kuliner khas. Dari pantai, danau, air terjun, hingga spot snorkeling, semuanya tersedia di sini.

Sementara itu, untuk akses menuju Bawean pun cukup mudah, baik melalui jalur laut maupun udara. Jadi, jika mencari tempat liburan yang masih alami dan penuh pesona, Pulau Bawean bisa jadi pilihan terbaik. gr-01/dsy

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…