SURABAYAPAGI.com, Magetan – Taman Wisata Genilangit yang terletak di kaki Gubunung Lawu ini menyuguhkan perpaduan wisata alam dan spot Instagramable kekinian. Selain itu, terdapat beberapa spot instagramable lain mulai ayunan dengan latar belakang pegunungan yang hijau, rumah pohon dan banyak lagi, Kamis (23/10/2025).
Sebelum dikenal sebagai destinasi wisata hits, Taman Wisata Genilangit dulunya merupakan area persemaian bibit pohon milik Perhutani yang dikenal dengan sebutan Bedengan. Taman Wisata Genilangit berlokasi di Desa Genilangit, Kecamatan Poncol, Kabupaten Magetan.
Kawasan Poncol merupakan dataran tinggi dengan ketinggian antara 612-1.104 meter di atas permukaan laut (mdpl), sehingga udara di sini terasa segar dan sejuk sepanjang hari. Setibanya di area wisata, wisatawan akan disambut dengan panorama hutan pinus dan udara pegunungan yang segar. Taman Wisata Genilangit buka setiap hari pukul 08.30 WIB-16.30 WIB.
Untuk menikmati suasana alam di Taman Wisata Genilangit, wisatawan tidak perlu merogoh kocek dalam. Harga tiket masuknya sangat terjangkau, hanya Rp 5.000 per orang. Dan bagi wisatawan yang ingin mencoba wahana tambahan seperti Rumah Hobbit, Sky Walk, Perahu Tebing, atau Taman Bunga, tersedia tiket tambahan dengan harga mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 50.000. Harga tiket setiap wahana bergantung jenis aktivitas dan spot yang dipilih.
Bagi pencinta fotografi, Genilangit menawarkan banyak spot menarik seperti Rumah Hobbit, Rumah Pohon, Perahu Tebing, Gazebo Tradisional, Taman Bunga Warna-warni, dan Sky Walk yang menantang adrenalin. Ada pula area bertema Sakura Jepang yang menjadi favorit wisatawan muda untuk berfoto.
Selain menikmati keindahan alam, wisatawan juga bisa melakukan berbagai aktivitas seru, mulai dari camping ground, outbound, wisata kuliner, hingga wisata edukasi dan sejarah. Fasilitas umum seperti area parkir luas, toilet bersih, dan tempat makan juga tersedia dengan baik.
Tak heran, jika Taman Wisata Genilangit Magetan pilihan tepat bagi wisatawan yang mencari destinasi alam sejuk dengan panorama pegunungan. Keindahan alam, fasilitas lengkap, dan harga tiket terjangkau menjadikannya tempat ideal untuk liburan keluarga maupun wisata edukasi. mg-01/dsy
Editor : Desy Ayu