SURABAYAPAGI.com, Bojonegoro - Melalui gerakan beternak ayam petelur mandiri (Gayatri), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro dapat memperluas penerima manfaat yang didanai pemerintah juga dari corporate social responsibility (CSR).
"Ada 400 KPM penerima program Gayatri yang didanai dari APBD induk yang telah tersalurkan sejak Juli 2025 lalu," ujar Kepala Bidang Peternakan Disnakkan Pemkab Bojonegoro, Fajar Dwi Nurrizki, Minggu (26/10/2025).
Diketahui, program Gayatri dimulai bulan Juli hingga September ini mencapai 400 KPM yang tersebar di 10 desa yang tersebar di 5 kecamatan, diantaranya pada Kecamatan Ngambon meliputi Desa Bondol dan Sengon, Kecamatan Sekar yakni Desa Sekar dan Klino, Kecamatan/Desa Gondang dan Senganten Tambakrejo, Desa Kandangan dan Turi, kemudian Kecamatan Bubulan di Desa Cancung, dan Sumberbendo.
Selain itu, Pemkab juga terus melakukan pendampingan dengan berbagai metode diantaranya menginformasikan terkait kondisi kandang ayam jangan terlalu panas atau sebaliknya, hingga penanganan dari petugas kesehatan hewan, apabila terjadi kendala kesehatan ayam tersebut. Selain itu juga diberikan vaksin hingga obat-obatan agar ayam tidak gampang terpapar penyakit.
"Kami sudah melakukan sejumlah pencegahan diantaranya pendampingan, pemberian vaksin hingga obat-obatan untuk program Gayatri," imbuh Fajar.
Fajar menambahkan, hingga dari hasil monitoring dan evaluasi tercatat produksi telur yang tercatat hingga akhir september 2025 mencapai 385.119 butir dari 21.600 ekor ayam petelur yang dibagikan kepada 400 KPM. Sedangkan untuk angka Kematian ayam hanya mencapai 0,6 persen atau terdapat 126 ekor dari 21.600 ekor.
Pemkab Bojonegoro juga telah menambah kuota Keluarga penerima manfaat di P-APBD 2025 sebanyak 5.000 KPM. Namun saat ini masih dalam proses verifikasi dan pengajuan SK serta pengadaan barang dan jasanya. Program Gayatri juga digelontorkan kepada warga Bojonegoro melalui dana APBDesa 2025 dengan total anggaran 45,2 milyar namun hingga saat ini baru terealisasi mencapai 14,2 milyar. bj-01/dsy
Editor : Desy Ayu