Prabowo Klaim dengan Jokowi, Hopeng-an

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Cilegon - Presiden Prabowo Subianto, saat peresmian pabrik Lotte Chemical Indonesia, Cilegon, Kamis (6/11/2025), singgung Presiden ke-7 RI Joko Widodo.

Ia menegaskan hubungannya dengan Presiden ke-7 RI Jokowi baik-baik saja lantaran bersahabat. Prabowo menepis tuduhan dirinya takut dengan Jokowi.

Prabowo mengungkapkan alasan mengapa dirinya ingin Jokowi hadir dalam acara ini. Jokowi disebut sudah menelepon Prabowo karena berhalangan hadir.

"Dan ini juga kenapa saya tadi ingatkan saya minta Pak Jokowi diundang, ya, karena saya lihat kok ada mulai budaya yang tidak baik," kata Prabowo.

"Pemimpin di, apa ya, dikuyu-kuyu, dicari-cari, pada saat berkuasa disanjung-sanjung. Ini budaya apa? Ini harus kita ubah, ini harus kita ubah," imbuh Prabowo.

Prabowo menegaskan sikapnya ini bukan berarti takut dengan Jokowi. Prabowo menepis isu dirinya masih dikendalikan Jokowi. Dia menyebut Jokowi tidak pernah menitip apapun kepadanya.

"Saya bukan Prabowo, apa, takut sama Jokowi, 'Prabowo masih dikendalikan oleh Pak Jokowi'. Nggak ada itu. Pak Jokowi itu ndak pernah nitip apa-apa sama saya. Ya, saya harus katakan yang sebenernya. Kan begitu," ujar Prabowo.

 

Hopengan dengan Jokowi

Prabowo menyebut dirinya dengan Jokowi 'hopeng' alias bersahabat. Prabowo menyebut kepemimpinan Jokowi sudah diakui.

"'Pak Prabowo takut sama Pak Jokowi'... nggak ada itu. Untuk apa saya takut sama beliau. Aku hopeng sama beliau, kok takut," ujarnya.

"Sudahlah, Saudara-saudaraku. Beliau memimpin 10 tahun, diakui dunia bagaimanapun. Inflasi di bawah beliau cukup bagus. Pertumbuhan bagus. Come on. Harus kita..., yang benerlah, yang jujur lah. Ngono ya ngono. Ya, Pak Andra Soni, bener nggak? Gimana itu bahasa Banten? Ngono ya ngono," imbuh Prabowo.

Prabowo mengatakan proyek ini terjadi karena ada peran Jokowi yang berhasil negosiasi dengan pimpinan Korea Selatan di masanya.

"Seharusnya, kemarin saya minta undang Presiden Jokowi karena bagaimanapun ini salah satu prestasi beliau. Ini dimulai zaman beliau juga, hasil kesepakatan hasil lobi beliau dengan pimpinan Korea. Jadi sepantasnya beliau ke sini," kata Prabowo.

 

Sempat Ditelepon Jokowi

Prabowo mengaku sempat ditelepon Jokowi sebelum acara. Di percakapan itu, Jokowi meminta maaf tidak bisa menghadiri peresmian.

"Tapi beliau minta maaf, beliau telepon saya beliau tidak bisa hadir dan saya kita juga sampaikan kita maklumi," katanya.

Di sisi lain, Prabowo meminta semua pihak menghargai jasa para pemimpin bangsa. Ia mengatakan setiap pemimpin tidak sempurna tapi tetap harus dihormati.

"Tapi bagaimanapun saya ingatkan, generasi penerus saya ingatkan, masyarakat Indonesia, marilah kita pandai-pandai menghormati jasa-jasa semua tokoh, jasa-jasa semua pemimpin. Pemimpin itu manusia, apakah pemimpin maha paripurna, ya tidak," kata Prabowo.

"Pemimpin pasti ada kekurangan tapi pada esensinya mari kita punya rasa keadilan di hati kita. Marilah kita menjadi manusia yang jernih, marilah kita menghormati orang tua, menghormati semua yang berjasa," lanjut dia.  n erc/ag/rmc

Berita Terbaru

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

KPK Dalami Penerapan Pasal Kerugian Negara ke Eks Menag

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:45 WIB

Pakar dan Praktisi hukum Sarankan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Dibidik TPPU, Bukan hanya Suap dan Gratfikasi   SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - KPK …

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Gus Yahya Jadi Ketum PBNU Lagi

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:43 WIB

Usai Kirim Surat Minta Maaf dan Siap Pimpin Munas     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta – Sempat ditangguhkan, kini jabatan Ketua Umum PBNU, yang dipegang Gus Yahya …

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

DPR RI Kritik Kementerian PPPA

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:41 WIB

Hingga Satu Tahun, tak Pernah Lakukan Pemberdayaan Perempuan     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Rapat Komisi VIII DPR RI dengan Kementerian Pemberdayaan P…

Kapolres Polwan, Cekatan Atasi Banjir di Bekasi

Kapolres Polwan, Cekatan Atasi Banjir di Bekasi

Jumat, 30 Jan 2026 18:39 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:39 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Bekasi - Kapolres Metro Bekasi Kombes (Polwan) Sumarni, istri Direktur Penyidikan KPK Brigjen Polisi Asep Guntur Rahayu , tampak cekatan…

Ammar Zoni Merasa Lelah Mental, Terlibat Narkoba

Ammar Zoni Merasa Lelah Mental, Terlibat Narkoba

Jumat, 30 Jan 2026 18:37 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:37 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Ammar Zoni, aktor yang terlibat narkoba, masih menjalani sidang dugaan peredaran narkoba di dalam Rutan Salemba. Usai menjalani…

Bajul Ijo Diunggulkan Menang Tipis

Bajul Ijo Diunggulkan Menang Tipis

Jumat, 30 Jan 2026 18:33 WIB

Jumat, 30 Jan 2026 18:33 WIB

 Bursa Taruhan: Persebaya Ngevoor Dewa United 1/4 Bola           SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Awal bulan Februari 2026, Bajul Ijo, julukan Persebaya Surab…