Hadir di Surabaya, Big Bad Wolf Books Tandai 10 Tahun Gerakan Literasi

author Arlana Chandra Wijaya

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SurabayaPagi, Surabaya — Kabar gembira bagi para pencinta buku. Big Bad Wolf Books (BBW) Surabaya 2026 resmi dibuka di Convention Hall Tunjungan Plaza, Kamis (29/1/2026). 

Bazar buku internasional ini menawarkan jutaan buku impor dengan harga terjangkau hingga diskon besar.

BBW Surabaya 2026 akan berlangsung hingga 8 Februari 2026 sebagai bagian dari perayaan satu dekade perjalanan Big Bad Wolf Books dalam mendorong minat baca masyarakat Indonesia. Tahun ini, BBW mengusung tema “BBW X-Xtraordinary”.

Founder Big Bad Wolf Books, Andrew Yap, menyampaikan apresiasinya terhadap antusiasme masyarakat Surabaya yang dinilai memiliki budaya membaca yang kuat.

“Selama sepuluh tahun, kami berupaya membawa perubahan melalui buku. Surabaya menjadi kota penting karena semangat membaca dan keterlibatan komunitasnya sangat luar biasa,” ujarnya saat pembukaan.

Country Director BBW Indonesia, Marthius Wandi Budianto, menegaskan bahwa BBW bukan sekadar bazar buku, melainkan perayaan membaca sebagai bagian dari gaya hidup.

“Di Surabaya, kami ingin menghadirkan pengalaman membaca yang menyenangkan. Komitmen ini akan kami lanjutkan ke 14 kota di Indonesia sepanjang 2026,” katanya.

Dalam gelaran ini, pengunjung dapat menikmati Zona Serba Murah dengan ribuan koleksi buku seharga Rp50 ribu hingga Rp100 ribu. 

BBW juga menghadirkan program Belanja Buku Berhadiah dengan kesempatan memenangkan voucher tiket penerbangan dari Lion Group.

Untuk kemudahan transaksi, Bank BCA memberikan potongan harga hingga 20 persen bagi nasabah. Head of Merchant Business Functional Office BCA Surabaya, Julia Andriani Coawanta, menyebut dukungan tersebut sebagai bentuk kontribusi dalam mendorong budaya literasi.

“Kami ingin memberikan kemudahan bertransaksi sekaligus mendukung peningkatan minat baca masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Lion Parcel turut mendukung acara dengan menghadirkan layanan logistik khusus bagi pengunjung. Perwakilan Lion Parcel, Febri Andika, memastikan pengiriman buku dapat dilakukan dengan aman dan praktis.

“Dengan dukungan logistik yang andal, kami berharap para pecinta buku semakin mudah mendapatkan bacaan favoritnya,” katanya.

Setelah Surabaya, rangkaian BBW Indonesia 2026 akan berlanjut ke 13 kota lainnya. BBW Surabaya 2026 dibuka setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB. Byb

Berita Terbaru

Mengajar di SMAN 1 Probolinggo, PLN Tanamkan Literasi Kelistrikan dan Motivasi Meraih Mimpi

Mengajar di SMAN 1 Probolinggo, PLN Tanamkan Literasi Kelistrikan dan Motivasi Meraih Mimpi

Kamis, 29 Jan 2026 15:31 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 15:31 WIB

SurabayaPagi, Probolinggo — PT PLN (Persero) Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Timur dan Bali (UIT JBM) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung p…

Skutik Legend Vespa 946 Horse Luncurkan Edisi Terbatas, Spesial Rayakan Tahun Kuda

Skutik Legend Vespa 946 Horse Luncurkan Edisi Terbatas, Spesial Rayakan Tahun Kuda

Kamis, 29 Jan 2026 15:27 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 15:27 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Merk skutik mewah dan legend, Vespa kembali menerjemahkan filosofi budaya ke dalam desain ikonis lewat peluncuran Vespa 946 Horse,…

Sekali Cas, Sedan Mewah BYD Yangwang U7 Terbaru Tembus Jarak 1.000 Km

Sekali Cas, Sedan Mewah BYD Yangwang U7 Terbaru Tembus Jarak 1.000 Km

Kamis, 29 Jan 2026 15:04 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 15:04 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Pabrikan otomotif terbesar asal China, yakni BYD kembali memamerkan kemampuan teknologi kendaraan listriknya lewat pembaruan sedan…

Diproduksi hanya 100 Unit, Mercedes-AMG GLB 35 4MATIC Final Edition Terinspirasi Siluet Kotak G-Class

Diproduksi hanya 100 Unit, Mercedes-AMG GLB 35 4MATIC Final Edition Terinspirasi Siluet Kotak G-Class

Kamis, 29 Jan 2026 14:57 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 14:57 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Memulai babak penutup di segmen SUV performa terpopulernya Mercedes-Benz Jepang resmi meluncurkan Mercedes-AMG GLB 35 4MATIC Final…

Belajar di Luar Kelas, 151 Siswa SD Almadany Gresik Jelajahi Gresik Universal Science

Belajar di Luar Kelas, 151 Siswa SD Almadany Gresik Jelajahi Gresik Universal Science

Kamis, 29 Jan 2026 14:47 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 14:47 WIB

SURABAYAPAGI.Ccom, Gresik – Suasana ceria mewarnai pagi hari 151 siswa kelas I dan II SD Alam Muhammadiyah Kedanyang (SD Almadany), Kebomas, Gresik, Jawa T…

Era Supercar Modern, Donkervoort P24 RS Tegaskan Mobil Analog Tetap Eksis

Era Supercar Modern, Donkervoort P24 RS Tegaskan Mobil Analog Tetap Eksis

Kamis, 29 Jan 2026 14:44 WIB

Kamis, 29 Jan 2026 14:44 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Produsen mobil dengan performa ekstrem Donkervoort kembali menegaskan eksistensinya lewat model terbarunya ‘P24 RS’, Model terbaru i…