SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Aksi baku tembak terjadi di Mabes Polri, Rabu (31/3) sore. Seorang perempuan misterius terduga teroris menyerang Mabes Polri dengan senjata api jenis pistol.
Baca juga: Antara Revisi UU Kepolisian dan Pembuatan PP
Polisi yang ada disekitar terpaksa menindak tegas pelaku. Berdasarkan foto dan video yang beredar wanita tersebut memakai pakaian hitam. Ada juga map kuning di dekat jasad wanita tersebut. Selain itu, pistol yang digunakan juga tergeletak di dekat kaki.
Atas peristiwa tersebut, kini jalan akses menuju gedung Bareskrim Polri dan Mabes Polri secara umum telah diblokade.
Baca juga: Wakapolda Wanita
Saat dikonfirmasi, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyatakan akan memberikan keterangan.
"Ya nanti saja," pungkasnya.
Baca juga: Bukan Lulusan Akpol, Polwan Kelahiran Situbondo Jadi Wakapolda
Editor : Moch Ilham