SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Partai Amanat Nasional (PAN) menggelar rapat kerja nasional (Rakernas) I Selasa (25/11).PAN akan menegaskan komitmennya mendukung pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dalam acara tersebut.
Rakernas digelar di Megamendung, Bogor, Jawa Barat, Selasa (25/11/2025).
Baca juga: Pratikno hingga Tito Karnavian, Ditiup akan Direshuffle
SC Rakernas I PAN sekaligus Waketum DPP PAN Viva Yoga Mauladi mengatakan target rakernas hari ini adalah menyelenggarakan program penguatan struktur dan manajemen partai melalui perubahan pedoman partai.
"Untuk menegaskan kembali bahwa PAN akan tetap berkomitmen untuk berjuang bersama Presiden Prabowo Subianto dan Gerindra, hari ini dan ke depan, dalam membangun peradaban Indonesia yang lebih maju, modern, kuat, berdaulat, adil dan makmur," ujar Viva dalam keterangannya.
Baca juga: Prabowo Pamerkan Perkembangan MBG di WEF 2026 di Davos
Viva mengatakan Indonesia memerlukan kepemimpinan yang visioner, pejuang dan patriot. Selain itu, pemimpin Indonesia juga harus mencintai bangsa dan rakyat Indonesia.
"Figur seperti itu melekat dalam diri Presiden Prabowo Subianto," ujarnya.
Baca juga: Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi
Rakernas digelar secara daring dan luring. Rakernas juga akan dihadiri seluruh pengurus PAN.
"Di dalam Rakernas ini juga bertujuan agar terbangun soliditas pemikiran dan kohesivitas gerakan agar PAN dapat menambah kekuatannya dalam memberikan manfaat terbaik buat masyarakat, bangsa, dan negara," tuturnya. n jk/rmc
Editor : Moch Ilham