RW 3 Ketintang Baru Bersiap Ikuti Lomba Surabaya Smart City

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI, Surabaya - Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH) mengadakan lomba Surabaya Smart City (SSC). Acara tahunan ini dapat diikuti seluruh wilayah lingkungan di Surabaya.

Salah satu pesertanya, Ketintang Baru RW 3 terus berbenah, untuk menyiapkan diri mengikuti lomba tahunan yang diadakan Pemkot Surabaya ini.

"Jadi untuk tahun ini RW 3 memberikan giliran untuk mewakili ikut lomba yaitu RT 2 dan RT 4," ujar Andry Herdianto, ketua RT 2 kepada Surabaya Pagi, Minggu (6/9/2020)

Dirinya mengatakan jika persiapan untuk mengikuti lomba SSC ini sudah dilaksanakan sejak awal Agustus lalu. Seluruh kegiatan persiapan ini dilakukan warganya dengan mematuhi protokol kesehatan karena dalam kondisi Covid-19.

"Kita melakukan kerja bakti tidak seperti umumnya, kita lakukan bergiliran tiap rumah. Dan dikoordinir oleh karang taruna untuk memberikan edukasi kepada warga mengenai Covid-19," kata Andry.

Jika konsep dari RT 2 mengenai edukasi kepada anak-anak, dari RT 4 sendiri mengusung konsep keindahan lingkungan.

"Konsep yang kita gunakan adalah keindahan lingkungan dan edukasi. Yaitu dengan memasang poster-poster yang berisi edukasi, dan menghias lingkungan dengan tanaman toga," jelas ketua RT 4, Joko Prasetyo di kesempatan yang sama.

Persiapan yang dilakukan warga RW 3 Ketintang Baru ini berupa menambahkan jenis baru tanaman toga dan melengkapi produk UMKM milik warga yang menjadi nilai lebih dari kampung ini.

Sentuhan sentuhan seni lukis dinding atau mural dan "pojok selfie" yang dilakukan swadaya oleh warga juga memperindah lingkungan salah satu peserta lomba SSC 2020 ini.

Tidak adanya pasien Covid-19 yang terpapar di lingkungan RW 3 ini atau bisa disebut "Zero Covid-19" juga menjadi salah satu keunggulan lingkungan yang selalu memperhatikan dan memantau setiap warganya ini. (adt/pat)

Berita Terbaru

OTT KPK Harus Jadi Titik Balik DPRD Kota Madiun Benahi Fungsi Pengawasan

OTT KPK Harus Jadi Titik Balik DPRD Kota Madiun Benahi Fungsi Pengawasan

Sabtu, 31 Jan 2026 20:56 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 20:56 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang menyeret Wali Kota Madiun nonaktif, Maidi, dinilai sebagai p…

Pakar Nilai Masyarakat Punya Legitimasi Kuat ke DPRD dengan Adanya Pilkada Tidak Langsung

Pakar Nilai Masyarakat Punya Legitimasi Kuat ke DPRD dengan Adanya Pilkada Tidak Langsung

Sabtu, 31 Jan 2026 17:56 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 17:56 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Sejumlah akademisi menilai wacana perubahan desain pemilihan kepala daerah menjadi tidak langsung memiliki sejumlah dampak positif, t…

Wacana Pilkada Tidak Langsung, Akademisi Soroti Pentingnya Demokratisasi Partai

Wacana Pilkada Tidak Langsung, Akademisi Soroti Pentingnya Demokratisasi Partai

Sabtu, 31 Jan 2026 17:50 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 17:50 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Pakar komunikasi politik Universitas Trunojoyo Madura (UTM), Surokim Abdussalam, menilai penerapan pilkada tidak langsung berpotensi m…

Herman Khaeron: Retreat Demokrat Jatim untuk Perkuat Peran Partai di Tengah Rakyat

Herman Khaeron: Retreat Demokrat Jatim untuk Perkuat Peran Partai di Tengah Rakyat

Sabtu, 31 Jan 2026 15:59 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 15:59 WIB

SURABAYA, SURABAYAPAGI.COM — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Jawa Timur menggelar retreat kader sebagai upaya memperkuat strategi dan soliditas i…

PDIP Surabaya Tegaskan Regenerasi Lewat Rapat Konsolidasi PAC

PDIP Surabaya Tegaskan Regenerasi Lewat Rapat Konsolidasi PAC

Sabtu, 31 Jan 2026 10:12 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 10:12 WIB

SURABAYA PAGI, Surabaya  -  Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Surabaya menggelar Rapat Konsolidasi Pengurus Anak Cabang (PAC) bersama Ketua, S…

Demokrat Jatim Gelar Retreat, Emil Dardak Sebut Momentum Refleksi dan Pengabdian

Demokrat Jatim Gelar Retreat, Emil Dardak Sebut Momentum Refleksi dan Pengabdian

Sabtu, 31 Jan 2026 08:44 WIB

Sabtu, 31 Jan 2026 08:44 WIB

Surabaya, SURABAYAPAGI.COM – DPD Partai Demokrat Jawa Timur menggelar retreat sebagai ruang jeda bagi para kader untuk melakukan refleksi sekaligus memperkuat a…