Dukung UMKM Lokal, GrabExpress Hadirkan ExpressBisa

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Grab hadirkan ExpressBisa. Layaann ExpressBisa. SP/ Aril
Grab hadirkan ExpressBisa. Layaann ExpressBisa. SP/ Aril

i

SURABAYPAGI.com, Surabaya - Guna meningkatkan daya saing UMKM lokal melalui layanan GrabExpress, Grab hadirkan ExpressBisa. Layaann ExpressBisa hadir di 7 kota besar di Indonesia yaitu Jakarta, Bali, Makassar, Bandung, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya, Minggu (13/12/2020).

Selama bulan Desember 2020, layanan ExpressBisa mendukung sejumlah UMKM lokal dengan memberikan media promosi unik billboard di lokasi strategis pada setiap daerah. Para pelaku usaha pun bisa memanfaatkan layanan ini untuk mengantarkan produk dalam bentuk apa pun, mulai dari kuliner sampai produk kerajinan.

UMKM lokal yang mengikuti kampanye ExpressBisa adalah Lunpia Mas Ton yang terletak di Semarang. Salah satu makanan oleh-oleh khas yang sekarang bisa dipesan dengan lebih mudah menggunakan layanan pengantaran GrabExpress. Billboard dari usaha dari Lunpia Mas Ton nantinya akan dibungkus dengan tampilan kardus paket unik untuk menambah daya tarik buat orang yang melihatnya.

Neneng Goenadi, Country Managing Director Grab Indonesia mengungkapkan, “Grab selalu berinovasi demi menyediakan platform dan teknologi terbaik bagi bisnis kecil, UMKM, dan sampai dengan pasar modern agar mereka dapat menjangkau lebih banyak pelanggan dan menumbuhkan bisnisnya. Kami percaya, dengan mendukung mereka semua, dapat kembali membuat perputaran ekonomi lokal menjadi semakin cepat sehingga mampu bangkit di era tatanan baru ini.” ujarnya.

Tiga keuntungan untuk para pelaku UMKM dan juga masyarakat yang memanfaatkan layanan pengantaran GrabExpress. Pertama pengantaran dengan harga yang terjangkau.GrabExpress memberikan spesial ongkos kirim Rp1 bagi pengguna baru dan yang sudah lama tidak menggunakan layanan GrabExpress

Kedua, pengantaran yang lebih mudah.GrabExpress memberikan berbagai macam pilihan pengantaran, mulai dari Instant dan SameDay yang bisa dipesan ke beberapa titik pengantaran sekaligus dalam satu kali pemesanan, hingga pilihan antarkota.

Ketiga, Pengantaran yang Terpercaya.Demi menjaga keamanan, pengantaran GrabExpress bisa dilacak dengan mudah melalui aplikasi Grab. Para pembeli dan penjual juga akan mendapatkan laporan foto dari mitra pengantaran saat penjemputan dan penerimaan barang. arl

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…