AC Majapahit Gandeng Ostrich sebagai Apparel Partner

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Penandatanganan kerjasama apparel partner AC Majapahit. SP/Dwy AS
Penandatanganan kerjasama apparel partner AC Majapahit. SP/Dwy AS

i

SURABAYAPAGI.COM, MOJOKERTO – Jelang bergulirnya kompetisi Liga 3 Jawa Timur yang akan dimulai Agustus mendatang, manajemen AC Majapahit menjalin kerjasama dengan Ostrich sebagai partner penyedia kebutuhan apparel tim.

Presiden Klub AC Majapahit Raja Siahaan mengatakan kerjasama dengan perusahaan asal Madiun tersebut berbentuk penyediaan seluruh kebutuhan apparel tim AC Majapahit meliputi jersey home, jersey away, jersey latihan, jaket, kaos kaki, tas, polo shirt, dan perlengkapan tim lainnya. Menurutnya, kerjasama dengan Ostrich akan berlangsung selama dua musim kompetisi dimulai musim 2021.

”Ostrich akan menyediakan semua kebutuhan apparel tim AC Majapahit, termasuk merchandise yang nantinya bisa dimiliki oleh suporter dan masyarakat umum. Durasi kerjasamanya selama dua musim kompetisi hingga 2022,” terang Raja saat launching Logo dan Perkenalan Pelatih AC Majapahit, Jumat (11/6) malam.

Sementara pemilik Ostrich Duta Republica mengaku bangga bisa menjalin kerjasama sebagai penyedia kebutuhan apparel untuk AC Majapahit yang akan berlaga di Liga 3 Jawa Timur.

Duta mengatakan pihaknya siap menyediakan apparel kualitas terbaik miliknya untuk dipakai oleh pemain-pemain AC Majapahit dan seluruh tim selama dua musim mendatang.

”Kami mengucap terima kasih kepada manajemen AC Majapahit yang sudah memberikan kepercayaan kepada Ostrich untuk bekerjasama menyediakan apparel tim. Kami siap menyediakan apparel berkualitas yang tidak kalah dengan tim-tim lain untuk AC Majapahit,” ucap Duta.

Rencananya jersey home AC Majapahit akan didesain dengan warna putih kombinasi kuning, sementara jersey away didesain dengan warna hitam kombinasi kuning. Kedua jersey tersebut dihiasi motif batik Surya Mangrangsang, batik yang dipakai oleh pangeran Majapahit zaman dulu. dwy

Berita Terbaru

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Keduanya Berasal dari 8 Tersangka Kasus yang Dilaporkan oleh Jokowi       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Delapan aktivis yang mempersoalkan keaslian ijasah Jo…

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto,  menyentil orang yang bicara di media sosial menganalisis terjadi perpecahan di lingkungannya. Prabowo …

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Cepy Lukman Rusdiana, Mantan Plt Kasubdit Fasilitasi Sarana, Prasarana dan Tata Kelola Direktorat Sekolah Menengah Pertama pada…

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Pansus Angket Haji DPR Temukan Sembilan Masalah Penyelenggaraan Haji 2024       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq me…

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Tindak lanjut dari aduan Paguyuban Warga Apartemen Bale Hinggil, Komisi A DPRD Kota Surabaya menggelar rapat , Selasa (13/1).…

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Tiket Jakarta - Aceh Termurah Rp 2,2 juta, Tiket Jakarta - KL Termurah Rp 789 Ribu     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Syaiful H…