Khofifah, Berlari Kejar Target Herd Immunity

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Pelaksanaan vaksinasi untuk pelajar di Islamic Center, kemarin, upaya untuk mengejar herd immunity agar tercapainya target 70-80 persen masyarakat sudah divaksin Covid-19. Sp/cah
Pelaksanaan vaksinasi untuk pelajar di Islamic Center, kemarin, upaya untuk mengejar herd immunity agar tercapainya target 70-80 persen masyarakat sudah divaksin Covid-19. Sp/cah

i

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Kota Surabaya kejar herd immunity, menyusul Mojokerto. Tapi lima kabupaten di Madura, masih jauh. Meski demikian, Gubernur Jatim Khofifah berlari kejar target herd immunity pada 17 Agustus 2021 minggu depan.

Menurut juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Jatim, Makhyan Jibril, kini sejumlah daerah telah melampaui 70 persen vaksinasi untuk dosis pertama. Yakni Kota Surabaya sebanyak 1.620.158 atau 73,04 dari 2,2 juta target vaksinasi. Namun untuk dosis kedua baru mencapai 42,82 persen.

Kemudian disusul Kota Mojokerto, di mana capaian vaksinasi dosis pertama di Kota Mojokerto telah menyasar 99.667 penduduk atau 98,15 dari target vaksinasi. Namun, untuk dosis kedua baru mencapai 38,81 persen. Di kota kecil ini, sasaran vaksinasi sebanyak 90 ribu dari 139 ribu jiwa total penduduk.

 

Baru 25,35 Persen

“Kami terus berupaya gencar untuk melakukan vaksinasi, agar herd immunity masyarakat terbentuk, dan bisa mencapai target," tambah Makhyan Jibril, Jumat, (13/8/2021).

Sampai Jumat kemarin, jumlah warga Jatim yang sudah divaksin baru sekitar tujuh juta jiwa dari total penduduk sebanyak 31.826.206 jiwa.

Berdasarkan data Gugus Tugas Covid-19 Jatim per 12 Agustus 2021, baru 8.069.388 penduduk Jatim atau 25,35 persen dari target sudah divaksin dosis pertama. Sementara untuk vaksinasi dosis kedua, baru menyasar 3.869.213 atau 12,16 persen dari target.

 

Masih ada 5 Kabupaten

Menurut Jibril, masih ada lima kabupaten dengan capaian vaksinasi terendah. Yakni Lumajang, dan empat kabupaten di Madura yaitu Bangkalan, Sumenep, Pamekasan, dan Sampang.

"Vaksinasi terendah di Sampang, dosis pertama baru 6,66 persen, dosis kedua baru 2,95 persen," ujarnya.

Demikian juga di Sumenep, capaian vaksinasi dosis pertama baru 9,01 persen dan dosis kedua baru 4,16 persen. Kemudian di Bangkalan, capaian vaksinasi dosis pertama baru 9,36 persen atau baru 77.231 warga yang sudah divaksin. Untuk dosis kedua, baru 4,85 persen.

Sementara di Pamekasan, vaksinasi dosis pertama baru menyasar 9,58 persen atau 63.038 penduduk, dan dosis kedua baru 5,04 persen. Sedangkan di Lumajang, capaian vaksinasi dosis pertama baru menyasar 10,58 persen, dan dosis kedua 6,19 persen.

"Salah satu faktor rendahnya vaksinasi di Madura ini, karena masyarakat termakan hoaks. Padahal, vaksinasi ini penting agar kekebalan komunal kita terbentuk, lebih kuat lagi," katanya. n arf/ana/rmc

Berita Terbaru

Mitigasi Bencana Banjir, Pemkab Situbondo Gercep Kampanyekan Bersih Sampah ke Sekolah

Mitigasi Bencana Banjir, Pemkab Situbondo Gercep Kampanyekan Bersih Sampah ke Sekolah

Selasa, 13 Jan 2026 10:57 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:57 WIB

SURABAYAPAGI.com, Situbondo - Sebagai upaya mitigasi bencana banjir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo, bergerak cepat (Gercep) mengampanyekan bersih…

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Tulungagung Rusak

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Tulungagung Rusak

Selasa, 13 Jan 2026 10:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:38 WIB

SURABAYAPAGI.com, Tulungagung - Diterjang angin puting beliung pada Senin (12/01/2026) kemarin, sebanyak 41 rumah warga di Kabupaten Tulungagung, dilaporkan…

Pemkab Probolinggo Komitmen Tekan Angka Stunting Lewat Gerakan ‘Jiwitan Si Manis’

Pemkab Probolinggo Komitmen Tekan Angka Stunting Lewat Gerakan ‘Jiwitan Si Manis’

Selasa, 13 Jan 2026 10:30 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:30 WIB

SURABAYAPAGI.com, Probolinggo - Dalam rangka menekan angka stunting, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo membentuk kolaborasi antara pemerintah…

Dishub Kota Malang Targetkan Rp15 Miliar Retribusi Parkir TJU Tahun 2026

Dishub Kota Malang Targetkan Rp15 Miliar Retribusi Parkir TJU Tahun 2026

Selasa, 13 Jan 2026 10:21 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:21 WIB

SURABAYAPAGI.com, Malang - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Perhubungan (Dishub) setempat menargetkan pendapatan dari Retribusi Parkir Tepi Jalan…

Pemkab Ponorogo Catat Alokasi DD Merosot 60 Persen Jadi Rp89,48 Miliar

Pemkab Ponorogo Catat Alokasi DD Merosot 60 Persen Jadi Rp89,48 Miliar

Selasa, 13 Jan 2026 10:01 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:01 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Menindaklanjuti putusan ari pemerintah pusat melalui kebijakan fiskal Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Pemerintah Kabupaten…

Antisipasi Potensi Luapan Banjir, Pemkab Situbondo Masifkan Normalisasi Sungai

Antisipasi Potensi Luapan Banjir, Pemkab Situbondo Masifkan Normalisasi Sungai

Selasa, 13 Jan 2026 09:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 09:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Situbondo - Dalam rangka mengantisipasi banjir luapan sungai khususnya di wilayah yang kerap menjadi potensi langganan banjir di Situbondo,…