Dispendikbud Kab Pasuruan Telah Laksanakan PPDB TA 2022-2023

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 21 Jul 2022 09:33 WIB

Dispendikbud Kab Pasuruan Telah Laksanakan PPDB TA 2022-2023

i

Abi Hasbullah, S. Pd Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pasuruan

SURABAYAPAGI.COM, Pasuruan – Kepala Dinas Pendidikan kabupaten Pasuruan. H. HASBULLAH, S.Pd, Menyampaikan, ” Jalur PPDB yang biasa diadakan seperti Zonasi, Afirmasi, Prestasi Akademik dan Non Akademik, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali, dan jalur-jalur lainnya sudah selesai di laksanakan” Jadi tidak ada lagi pendaftaran berikutnya, Sudah di tutup” Tegasnya

Lebih lanjut Kepala dinas” PPDB bertujuan memberi kesempatan seluas-luasnya bagi warga negara usia sekolah khususnya di Kabupaten Pasuruan agar memperoleh layanan pendidikan yang berkualitas. Daya tampung sekolah yang terbatas untuk dapat menerima jumlah peserta didik baru yang terdaftar, maka perlu diadakan sistem seleksi PPDB yang objektif, transparan, akuntabel, tidak diskriminatif, dan kompetitif, serta menjamin akses pendidikan di Kabupaten Pasuruan dapat menjangkau ke semua lapisan masyarakat, dapat dilaksanakan dengan mudah, terjangkau dan berkualitas” sesuai dengan Permendikbud nomor 1 tahun 2021 tentang Penerimaan Peserta Didik Baru pada TK, SD, SMP, SMA, dan SMK.

Baca Juga: RSUD Bangil Gelar FGD Bersama Awak Media dan LSM

Harapan Kepala Dinas PPDB 2022-2023 dapat dilaksanakan dengan adil dan transparan sebagaimana tertuang dalam Surat Edaran Sekjen Kemendikbudristek 6998/A5/HK.01.04/2022 yang diresmikan pada 25 Januari 2022.

Baca Juga: PDAM Kab Pasuruan Targetkan Tambahan 3500-5000 Pelanggan Baru

Sama seperti tahun lalu, PPDB 2022 akan dilakukan secara online kecuali bagi wilayah yang tidak tersedia fasilitas jaringan Jika wilayah tidak tersedia fasilitas jaringan, maka PPDB akan dilaksanakan dengan mekanisme luring (offline) dengan melampirkan fotokopi dokumen persyaratan dan menerapkan protokol kesehatan.

Saat di konfirmasi lewat sambungan seluler Yayuk Sudarwati, M. Pd. Selaku Kepala Sekolah SMP Negeri 1 beji, mengatakan rabu (20/7)” Memang benar sudah selesai PPDB seperti apa yang sudah disampaikan Bapak Kepala dinas pendidikan kabupaten pasuruan”
PPDB empat jalur sudah selesai dan data siswa baru juga sudah selesai diinput. Tapi belum rapat wali murid. Daftar calon siswa yang diterima ada di web sekolah bisa dipantau semuanya
Yang mendaftar ada 758 Siswa dan yang diterima 352 saja jadi yang tidak bisa masuk tentu banyak karena kuota nya 352 siswa saja laki laki dan perempuan.

Baca Juga: Ratusan LC Geruduk DPRD Kabupaten Pasuruan

Perlu diketahui SMP NEGERI 1 BEJI, yang beralamat di Jl. Wicaksana No.22 A, Gununggangsir, Kec. Beji, Kab. Pasuruan, Jawa Timur, dengan kode pos 67154. memiliki akreditasi A, berdasarkan sertifikat 599/BAN-SM/SK/2019. ris

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU