Lagi, Arema FC Taklukkan RANS Nusantara FC dengan Skor 4 - 2

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 25 Agu 2022 10:17 WIB

Lagi, Arema FC Taklukkan RANS Nusantara FC dengan Skor 4 - 2

i

Arema FC Malang

SURABAYAPAGI.COM, Malang - Arema FC berhasil mencetak poin kemenangan saat berduel dengan RANS Nusantara FC di laga pekan keenam BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Rabu (24/08/2022) sore.

Singo Edan menang dengan skor 4-2 atas The Prestige Phoenix. Duel berlangsung menarik dengan tempo sedang.

Baca Juga: Kalah dari Barito Putera, Aji Santoso Salahkan Pemain Lini Belakang Persebaya

Gol-gol Arema berhasil dicetak Ilham Udin Armayn, Jayus Hariono, Sergio Silva, dan Abel Camara. Sementara gol RANS dihasilkan Wander Luiz dan OK John.

Pelatih Arema FC Eduardo Almeida menyampaikan terima kasih atas kerja keras seluruh pemain.

Baca Juga: Stadion PTIK Resmi Jadi Markas Arema FC

“Target utama hari ini adalah meraih tiga poin dan kita berhasil melakukan ini. Terimakasih kepada seluruh pemain karena berkat kerja keras mereka target kita tercapai. Dan target selanjutnya membuat tim bermain bagus,” kata Eduardo Almeida usai laga.

Eduardo Almeida membeberkan kunci kemenangan Arema FC pada laga tersebut. Ia menuturkan bahwa dalam laga ini mereka mampu mengontrol jalannya pertandingan. Lalu  Arema mampu memperbaiki permainan dan akhirnya mampu menambah satu gol di babak kedua.

Baca Juga: Tutup Bursa Transfer, Persik Kediri Kenalkan 5 Pemain Baru

“Hari ini secara keseluruhan kita bermain bagus mampu mengontrol pertandingan namun kita kemasukan dua gol setelah cetak 3 gol. Dibabak kedua kita ingin memperbaiki itu dengan mencetak gol sebanyak mungkin, dan target itu tercapai menambah jumlah gol,” tutur Eduardo.

Dengan kemenangan ini, Arema sekarang mengoleksi 10 angka dari enam laga dan berada di peringkat tujuh klasemen sementara BRI Liga 1 2022/2023. Sementara itu RANS ada di posisi 17 dengan raihan dua poin saja. mlg

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU