Besar Kemungkinan Panglima TNI Mendatang, Laksamana Yudo Margono

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Laksamana Yudo Margono
Laksamana Yudo Margono

i

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Siapa calon Panglima TNI pengganti Jenderal Andika Perkasa? Beberapa anggota Komisi 1 DPR -RI, yang membidangi hankam mulai menebak sosok Panglima TNI mendatang. Terutama setelah Mensekneg sebutkan kriterianya.

Menurut Mensekneg Pratikno, calonnya adalah kepala staf yang masih aktif. "Jelas kalau calon Panglima TNI itu pasti dari kepala staf atau mantan kepala staf yang masih aktif. Kan clue-nya gitu," kata Mensesneg Pratikno di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (23/11).

Namun Pratikno belum bersedia menyebutkan nama calon Panglima TNI itu. Dia mengatakan nama itu akan dibuka setelah surpres dikirim ke DPR. "Nanti. Kalau sudah diterima dari DPR, nanti dari DPR-lah yang menyampaikan," ujar Pratikno.

Dia juga mengungkapkan kriteria calon Panglima TNI pengganti Andika Perkasa.  Menurut Pratikno, calon Panglima TNI berasal dari kepala staf atau mantan kepala staf yang masih aktif.

"Jelas kalau calon Panglima TNI itu pasti dari kepala staf atau mantan kepala staf yang masih aktif. Kan clue-nya gitu," ujar dia.

Beberapa anggota Komisi I menyebut Panglima TNI dari Matra TNI-AL. " Besar kemungkinan yang dicalonkan Presiden, Laksamana TNI Yudo Margono," jelasnya. Ia menyebut sebelum Jenderal Andika, Panglima TNI dijabat Matra TNI - AU,  Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, SIP.

 

Sekjen DPR-RI Monitor

Sementara Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR Indra Iskandar sudah memberi sinyal  rencana Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan surat presiden (surpres) calon Panglima TNI pengganti Jenderal Andika Perkasa ke DPR minggu ini.

Indra mengatakan sejauh ini belum ada kabar surat itu sampai di DPR. "Kami belum dapat kabar tentang pengiriman surpres tersebut, tapi tentu memonitor terus," kata Indra kepada wartawan, Rabu (23/11/2022).

Indra mengatakan surat yang masuk ke DPR nantinya akan dicatat dahulu oleh pihak Kesetjenan DPR. Setelahnya, surat itu bakal diserahkan ke pimpinan DPR.

"Semua surat masuk tetap harus kami catat dulu dalam agenda persuratan setelah itu barulah disampaikan ke pimpinan," katanya.

Meski belum menerima surpres tersebut, Indra mengatakan pihaknya terus berkomunikasi dengan pihak Istana. "Ini kami sudah berkomunikasi terus secara baik dengan Setneg," ujar dia. n jk/cr8/rmc

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…