2023, BLT BBM/BPNT Kota Pasuruan Cair Setiap KPM Dapat Rp 900 Ribu

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 07 Feb 2023 18:59 WIB

2023, BLT BBM/BPNT Kota Pasuruan Cair Setiap KPM Dapat Rp 900 Ribu

i

Kantor dinas sosial kota Pasuruan.

SURABAYAPAGI.COM, Pasuruan - Berikut ini informasi mengenai BLT BBM dan BPNT di Kota Pasuruan yang cair pada 10 Februari 2023, info resmi dari Kemensos simak ulasannya.

Bagi warga Kota Pasuruan, bersuka cita bagi warga kurang mampu karena bansos BPNT dan BLT BBM telah kembali berbarengan pada Jumat 10 Februari 2023.

Baca Juga: Pemkab Gresik Salurkan Bansos Kepada Warga

Ketua RT setempat sesuai domisili Anda akan memberikan surat undangan dalam waktu dekat untuk mengambil bansos Kemensos 2023 ini di Kantor Pos.

Kabar pencairan BLT BBM dan BPNT tanggal 10 Februari 2023 ini datang setelah turunnya surat resmi dari Kementerian Sosial kepada kepala daerah dan kepala Dinas Sosial tingkat kabupaten dan kota di Indonesia khususnya Kota Pasuruan.

Oleh karena itu, bansos BPNT dan BLT BBM akan resmi dikeluarkan dalam waktu dekat. Pembayaran BPNT dan BLT BBM dilakukan secara bersamaan melalui kantor pos.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Ratusan Warga Sumokembangsri Terima Bansos Beras

Besaran bansos yang diterima Kemensos cukup besar yaitu: bansos BPNT sebesar Rp 600.000 untuk jangka waktu tiga bulan dan Rp 900 ribu sekaligus yang diambil melalui Kantor Pos.

Berdasarkan informasi yang dihimpun wartawan, Kementerian Sosial RI mengeluarkan surat resmi pada 26 Januari 2023.

Baca Juga: Bansos Anak Yatim di Malang akan Naik

Penerima yang dianggap sudah mampu akan dicoret dari DTKS. Segera cek penerima BLT BBM dan BPNT 2023 langsung melalui situs cekbansos.kemensos.go.id.

Masukkan alamat sesuai KTP mulai dari provinsi, lalu kabupaten atau kota, kecamatan hingga desa atau kelurahan di Kota Pasuruan. ris

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU