Kolom Kasih Karunia

Toleransi untuk Saudaraku

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

Tak lama lagi, memasuki puasa. Saya yang berada di antara keberagaman agama mengharuskan saya untuk peka terhadap situasi di sekitar ruang publik saya. Surabaya, merupakan kota yang melambangkan pertemuan keberagaman agama dalam hampir semua lini kehidupan masyarakat.

Di sekolah, kampus, kantor, transportasi umum, kereta, pusat perbelanjaan, pasar, semua nama tempat ini menghadirkan perjumpaan antara keberagaman, khususnya Muslim dan Kristen.

Apakah kepekaan yang saya maksudkan? Dia adalah toleransi.

Saya memang tidak berpuasa di bulan Ramadhan. Dan pastinya saya bisa makan dan minum kapan dan dimana saja.
Tetapi, dalam kebebasan ini saya tidak terlepas dari yang namanya tuntutan ketaatan akan ajaran agama untuk saling menghargai sebagai wujud toleransi di dalam keberagaman agama.

Inilah toleransiku dalam bulan Ramadhanmu.

Ibadah di bulan Ramadhanmu telah memberiku juga ruang untuk menjadi pelaku ketaatan dalam ibadahku.
Toleransi harus menjadi sebuah sikap nyata dalam ruang publik yang beragam. Toleransi dapat dinyatakan dalam sikap menghargai dan menghormati orang lain.

Urgensi toleransi sendiri menurut saya juga berhubungan dengan cita-cita perdamaian, kerukunan dan persaudaraan di Indonesia.

Keberagaman yang terjadi di Indonesia membuat toleransi menjadi tindakan yang paling tepat dalam menjaga identitas dan keterbukaan. Ia memampukan saya untuk ikut tidak makan dan minum semau saya di depan umum pada saat bulan Ramadhan.
Dengan memiliki toleransi mengajarkan setiap orang pada keterbukaan akan yang lain.

Sikap toleransi bagi umat Kristiani harus dibangun sesuai ajaran dan teladan hidup Tuhan Yesus Kristus. Pengajaran Tuhan Yesus Kristus tentang toleransi harus menjadi sikap berpikir, berbicara dan bertindak bagi setiap orang percaya ditengah masyarakat majemuk. Ini karena Gereja Tuhan berkewajiban mengimplementasikan sikap hidup, ajaran dan praktek toleransi Tuhan Yesus.

Misal mengasihi semua orang seperti diri sendiri, menghormati ajaran agama dan keyakinan orang lain serta mengembangkan sikap mengampuni adalah ajaran yang harus diimplementasikan untuk mewujudkan toleransi. 

Kita harus juga mempraktikkan toleransi dan menghormati kepada orang lain. Sebagaimana diajarkan oleh Rasul Paulus, Orang Kristen hendaknya “mengejar apa yang mendatangkan damai sejahtera (Roma 14:19) dan, sebanyak mungkin, “hiduplah dalam perdamaian dengan semua orang” (Roma 12:18).

Oleh karenanya, kita umat Kristiani hendaknya sigap untuk menghormati kebaikan yang kita lihat dalam semua orang dan dalam banyak pendapat dan praktik yang membedakan dengan milik kita. Sebagaimana diajarkan dalam Kitab Mormon: “Semua hal yang baik berasal dari Allah. …
“… Karenanya, segala sesuatu yang mengajak dan membujuk untuk melakukan yang baik, dan untuk mengasihi Allah, dan untuk melayani-Nya, diilhami oleh Allah.

Jadi, pendekatan pada perbedaan itu akan meningkatkan toleransi dan juga rasa hormat termasuk kepada saudara kita yang akan menjalani ibadah puasa. (Maria Sari)

Berita Terbaru

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Keduanya Berasal dari 8 Tersangka Kasus yang Dilaporkan oleh Jokowi       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Delapan aktivis yang mempersoalkan keaslian ijasah Jo…

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto,  menyentil orang yang bicara di media sosial menganalisis terjadi perpecahan di lingkungannya. Prabowo …

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Cepy Lukman Rusdiana, Mantan Plt Kasubdit Fasilitasi Sarana, Prasarana dan Tata Kelola Direktorat Sekolah Menengah Pertama pada…

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Pansus Angket Haji DPR Temukan Sembilan Masalah Penyelenggaraan Haji 2024       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq me…

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Tindak lanjut dari aduan Paguyuban Warga Apartemen Bale Hinggil, Komisi A DPRD Kota Surabaya menggelar rapat , Selasa (13/1).…

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Tiket Jakarta - Aceh Termurah Rp 2,2 juta, Tiket Jakarta - KL Termurah Rp 789 Ribu     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Syaiful H…