Petugas Dinsos di Karawang Tega Perkosa ODGJ Saat Tertidur

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 13 Apr 2023 15:48 WIB

Petugas Dinsos di Karawang Tega Perkosa ODGJ Saat Tertidur

i

Pelaku dinsos saat ditangkap oleh pihak polisi. SP/ SBY

SURABAYAPAGI.com, Karawang - Salah satu petugas Satgas Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) di Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Karawang yang berinisial HYD (40) tega memperkosa orang dalam gangguan jiwa (ODGJ).

Peristiwa itu terjadi, pada Selasa (28/3/2023) saat korban sedang tertidur. Pelaku terlebih dahulu menyuruh korbannya untuk mandi, dan berganti pakaian dengan daster.

Baca Juga: Dinsos Jatim Luncurkan e-JSC untuk Penjangkauan Masalah Sosial

Hal tersebut di benarkan oleh Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, bahwa sebelum melakukan aksi bejatnya, pelaku terlebih dahulu menyuruh korbannya untuk mandi, dan berganti pakaian.

"Pelaku sebelum melakukan aksinya, biasa menyuruh korban untuk membersihkan diri, dan mengganti pakaiannya dengan daster," kata dia.

Pelaku kemudian beraksi tengah malam. Ketika melihat korban tidur menggunakan daster, pelaku merasa tergoda.  

Diketahui, HYD memang merupakan petugas Dinsos diketahui menyetubuhi ODGJ tersebut di penampungan milik Dinas Sosial Kabupaten Karawang.

Baca Juga: Dinsos Jatim Gelar Sinergitas Pilar Sosial, Perkuat Kolaborasi Tangani PPKS

"Korban berinisial HNA (20) merupakan ODGJ yang dirawat di penampungan, korban juga warga Bandung setiap hari HYD bertugas mengurus kebutuhan penghuni penampungan seperti HNA korbannya," ujar Wirdhanto, Kamis (13/4/2023).

Atas kejadian tersebut, Kepala Dinas Sosial Karawang, Ridwan Salam mengatakan, saat ini pihaknya sedang berkoordinasi dengan pihak kepolisian terkait dengan perbuatan yang dilakukan oknum tersebut hingga mencoreng nama baik Dinsos Karawang.

“Iya memang benar ada kasus pemerkosaan terhadap ODGJ, dan sekarang sedang dikonsultasikan dengan Polres Karawang,” ucapnya.

Baca Juga: Angka DTKS di Madiun Turun Jadi 348.912 Jiwa

 

Saat ini pelaku sedang ditangani oleh petugas PMKS (Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial) Dinsos Karawang berinisial HR alias Mas Brow. dsy/sr

 

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU