Melongok Susi Pudjiastuti Jelang Pilpres

Lepas Penyu, Ngerokok Setir Pick Up Manual

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Momen Susi Pudjiastuti yang menyopiri bacawapres Anies Baswedan menggunakan mobil pick-up manual di kampung halaman Susi, Pangandaran, Jawa Barat.
Momen Susi Pudjiastuti yang menyopiri bacawapres Anies Baswedan menggunakan mobil pick-up manual di kampung halaman Susi, Pangandaran, Jawa Barat.

i

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, ternyata sudah didatangi Kedua Calon Presiden (Capres) yaitu Prabowo Subianto dan Anies Baswedan. Ganjar, belum. Terkait Ganjar apa akan datang bertemu dengannya? Susi punya jawaban.

 

JAKARTA, Kontributor Erick K.

 

"Tempo hari Mbak Puan (Puan Maharani) sudah bilang mau ke Pangandaran dan saya harus ada karena mau mampir," sebut Susi.

Pada Senin (24/7/2023) sore hari, bakal calon presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan mengunjungi Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Dalam kesempatan tersebut, Anies bertemu dengan Menteri Kelautan dan Perikanan periode 2014-2019, Susi Pudjiastuti.

Partai pendukung Anies ternyata memiliki sikap masing-masing soal potensi Susi jadi cawapres Anies.

Momen pertemuan Anies dan Susi di Pangandaran diunggah Anies di akun media sosialnya mulai Senin (24/7) hingga Rabu (26/7/2023).

Salah satunya, Anies memposting foto bersama Susi dengan pemandangan tepi laut.

Saat dimintai konfirmasi, Susi menyebut banyak hal yang dibahas, salah satunya terkait kegiatannya membuat minyak kemiri. "Macam-macam (pembicaraan), salah satunya tentang kegiatan saya bikin minyak kemiri," kata Susi, Selasa (25/7).

Meski demikian, Susi Pudjiastuti juga menyebut ada pembahasan politik dalam pertemuan itu. Namun dia mengatakan dirinya hanya sebagai pendengar.

 

Bersama Prabowo

Sebelumnya, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto melepaskan anak tukik atau penyu bersama Pandu Laut Nusantara dan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti di Pantai Pangandaran, Jawa Barat, Senin (17/7)

Prabowo mengaku Susi juga mengajaknya mampir ke rumahnya untuk mencicipi masakan yang dibuat langsung. Ia berkelakar takut ditenggelamkan jika tidak mampir dan mencicipi masakan Susi.

Prabowo memuji Susi sebagai sosok wanita hebat dan peduli nasib rakyat Indonesia.

"Saya melihat Ibu Susi ini juga salah satu wanita hebat yang peduli terhadap nasib rakyat Indonesia," katanya.

Sebelumnya, kedua tokoh tersebut pernah bertemu pada April lalu. Susi ketika itu menemui Prabowo di Kantor Kemhan, Jakarta.

"Sudah lihat tebak-tebakan di postingan saya tadi soal sedang naik kereta pergi ke mana?" tulis Anies.

 

Sopiri Anies

Ternyata Anies bertemu dengan Susi Pudjiastuti, dengan pemandangan tepi laut. Anies bertemu dengan Susi saat matahari hendak terbenam atau senja.

Susi Pudjiastuti menyopiri Anies Baswedan saat melakukan kunjungan ke Pangandaran dengan gaya nyentrik. Ia terlihat mengendarai mobil manual sembari merokok.

Anies Baswedan melakukan kunjungan ke kawasan Pangandaran. Dalam kunjungannya itu, Anies rupanya menyambangi mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. Ia juga bermalam di rumah Susi Pudjiastuti. Ada beberapa momen menarik disela-sela kunjungan tersebut. Misalnya saat Susi menyopiri Anies ke tempat pelelangan ikan.

 

Pick-up Daihatsu Gran

Uniknya, mobil yang dikendarai Susi itu bukan mobil mewah melainkan mobil pick-up Daihatsu Gran Max. Suasana di dalam mobil juga tampak cair. Susi dengan gaya nyentriknya juga sembari merokok ketika menyetir.

"Tempo hari viral aku nggak punya rokok, sekarang karena bawa Pak Anies saya bawa rokok sendiri supaya tidak usah minta sama orang," kata Susi dalam story yang diunggah akun instagram Anies Baswedan.

Anies kata Susi tidak menyangkan bahwa dirinya mahir menyetir mobil manual ketimbang matic. Ditambah lagi, mobil yang dikendarai juga bukan mobil penumpang namun mobil bak.

"Pak Anies tidak percaya kalau mobil saya seperti ini karena mobil bagus saya tidak bisa sopirin. saya mobilnya tidak ber-AC, di Pangandaran nice, warm, not so hot, kalau perlu panas banget ya ini ada kipas angin," ungkap Susi.

 

Anies Akui Sahabat Lama

Saat di Pangandaran Anies diantarkan Susi ke Beach Strip penerbangan Susi Air menuju Nusawiru dan bertemu para relawan di Woody Villa, Desa Karangjaladri, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran.

Anies Baswedan mengatakan Susi Pudjiastuti merupakan sahabat lamanya. Sehingga, pertemuan antara keduanya tak lagi canggung.

Mantan Gubernur DKI ini lantas menjelaskan kegiatannya selama berkunjung ke kediaman Susi. Dia mengaku ngobrol banyak hal, pergi ke pantai, dan bermalam di rumahnya. n erc/jk/rmc

Berita Terbaru

Indeks Pelayanan Publik Kota Mojokerto Melonjak, Nilai Tertinggi dalam Lima Tahun

Indeks Pelayanan Publik Kota Mojokerto Melonjak, Nilai Tertinggi dalam Lima Tahun

Senin, 12 Jan 2026 16:48 WIB

Senin, 12 Jan 2026 16:48 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Mojokerto- Kualitas pelayanan publik di Kota Mojokerto menunjukkan tren positif. Pada tahun 2025, Indeks Pelayanan Publik (IPP) Kota…

Tolak Pindah, Ratusan Jagal Demo DPRD Surabaya

Tolak Pindah, Ratusan Jagal Demo DPRD Surabaya

Senin, 12 Jan 2026 15:29 WIB

Senin, 12 Jan 2026 15:29 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Ratusan jagal dan pedagang daging yang beraktivitas di Rumah Potong Hewan (RPH) Pegirikan menggelar aksi unjuk rasa di Gedung DPRD…

Siap Meluncur di Pasar India, Volkswagen Tayron 7-Seater Hadir dengan Pilihan eTSI

Siap Meluncur di Pasar India, Volkswagen Tayron 7-Seater Hadir dengan Pilihan eTSI

Senin, 12 Jan 2026 15:05 WIB

Senin, 12 Jan 2026 15:05 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Pabrikan otomotif asal Jerman, Volkswagen saat ini tengah menyiapkan model terbarunya ‘SUV 7 seater’ untuk pasar India, dan pel…

Hanya Tersedia 16 Unit, Mugen Tawarkan Paket Spec.III Honda Prelude yang Jadi Incaran Para Kolektor

Hanya Tersedia 16 Unit, Mugen Tawarkan Paket Spec.III Honda Prelude yang Jadi Incaran Para Kolektor

Senin, 12 Jan 2026 14:48 WIB

Senin, 12 Jan 2026 14:48 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Pabrikan otomotif asal Jepang, Mugen tuner menawarkan paket "Spec.III" yang sangat langka, lengkap dengan grafis retro dan produksi…

HUT ke- 53 PDIP, Bunda Wara:Fraksi PDIP DPRD Jatim Semakin Solid dan Dekat dengan Rakyat

HUT ke- 53 PDIP, Bunda Wara:Fraksi PDIP DPRD Jatim Semakin Solid dan Dekat dengan Rakyat

Senin, 12 Jan 2026 14:26 WIB

Senin, 12 Jan 2026 14:26 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan HUT ke-53 PDI Perjuangan (PDIP) akan semakin menguatkan komitmen idologis partai dalam memperjuangkan kepentingan…

Resmi Debut Global, Kia EV2 Diklaim Miliki Jarak Tempuh 448 Km Bergaya Hidup Perkotaan

Resmi Debut Global, Kia EV2 Diklaim Miliki Jarak Tempuh 448 Km Bergaya Hidup Perkotaan

Senin, 12 Jan 2026 14:15 WIB

Senin, 12 Jan 2026 14:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Kia Corporation secara resmi memperkenalkan Kia EV2 dalam ajang Brussels Motor Show 2026 yang kini tengah berlangsung. EV2 hadir…