Produksi Gabah Menurun Karena El Nino, Pemerintah Antisipasi dengan CPP

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 01 Sep 2023 14:23 WIB

Produksi Gabah Menurun Karena El Nino, Pemerintah Antisipasi dengan CPP

i

Produksi Gabah Kering Menurun Karena El Nino, Jumat (01/09/2023)

Surabayapagi.com, Jakarta - Produksi Gabah diperkirakan akan turun hingga 5 persen dikarenakan El Nino. Kepala Badan pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi menyarankan untuk adanya revitalisasi alat.

Dalam keterangan resminya di Jakarta, Arief mengatakan bahwa pelaku penggilingan padi perlu memperhatikan terhadap revitalisasi alat agar tidak kalah saing dan dapat meningkatkan kualitas menjadi beras premium. 

Baca Juga: Siaga Darurat El-Nino, Pemprov Jatim Bersama BNPB Gelar Rapat Koordinasi Percepatan Penanganan Bencana

“Terhadap teman-teman penggilingan padi pun rasanya perlu perhatian berupa revitalisasi alat agar mereka tidak kalah saing dengan dapat meningkatkan kualitas giling menjadi beras premium,” kata Arief, Kamis (31/08/2023).

Namun demikian, Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi mengatakan, banyak faktor yang membentuk harga beras, mulai dari biaya pupuk, ongkos transportasi sampai biaya orang kerja.

Pemerintah berupaya mengantisipasi dengan memastikan stok Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) tercukupi.

Baca Juga: Kemarau Panjang El Nino Sebabkan Produksi Beras Berkurang

“Kita antisipasi penurunan produksi 5 persen akibat El Nino melalui penyaluran CPP. Semoga penurunan produksi tidak lebih dari 5 persen, namun NFA bersiap untuk antisipasi apabila penurunan produksi sampai 7 persen,” jelas Arief.

Menurut Arief, pihaknya telah menyiapkan stok sampai Februari dan April 2024 karena Februari ada Pemilu dan April ada Idul Fitri.

“Untuk itu, kita siapkan stok sejak tahun lalu, sehingga apabila ada kejadian seperti El Nino ini, CPP bisa dilepas sebagai langkah pemerintah dalam intervensi di pasar. Ini penting untuk menjaga harga dan terhadap stok CPP juga harus terus dikuatkan,” imbuhnya.

Baca Juga: Fenomena El Nino Masih Berlangsung, BMKG: Insyaallah Akan Mulai Turun Hujan di Bulan November

Adapun pada tahun ini BAPAN melalui Bulog telah berhasil menyiapkan stok CBP dengan kondisi realisasi penyaluran atau distribusi melalui bantuan pangan dan SPHP yang sudah mencapai 1,5 juta ton.

Sementara masih ada stok aman sekitar 1,5 juta ton dan 400 ribu ton yang akan masuk lagi. jk-03/Acl

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU