Mlaku-Mlaku Nang Tunjungan, Atikoh Ganjar: I Love You Full

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 20 Des 2023 10:20 WIB

Mlaku-Mlaku Nang Tunjungan, Atikoh Ganjar: I Love You Full

i

Istri Capres nomor 3 jelajahi dan menikmati kuliner di Jalan Tunjungan, Surabaya. SP/ Aini

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Siti Atikoh Suprianti, istri Calon Presiden RI Ganjar Pranowo, menikmati kuliner dan jalan-jalan di Jalan Tunjungan Surabaya, Selasa (19/12/2023) malam.

Tampak, istri dari capres nomor urut 3 itu menyusuri ramainya jalanan legendaris di kota Pahlawan itu, didampingi oleh Yenny Wahid, selaku Dewan Pembina TPN Ganjar-Mahfud. 

Baca Juga: KPU Kota Surabaya Mulai Seleksi Calon Anggota PPK dan PPS Pilkada 2024

Turut dalam rombongan, Anggota DPR RI Puti Guntur Soekarno, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama istri, Wawali Surabaya Armudji, dan Sekretaris TPD Ganjar-Mahfud Jatim Sri Untari Bisowarno..

Tampak pula Ketua PDIP Surabaya Adi Sutarwijono, jajaran pengurus hingga kader PDI Perjuangan pengurus, serta kader partai pengusung lainnya sepert Hanura, Perindo, dan PPP.

 

Atikoh mengaku terharu, karena antusiasme dan sambutan yang luar biasa dari warga Surabaya. Tak segan-segan, ia juga menyapa seniman jalanan yang sedang pentas di sudut jalan Tunjungan. 

"Terima kasih teman-teman Surabaya. Saya sangat terharu, karena ternyata banyak sekali surprise di sini. I love you full," kata Atikoh, saat menyapa warga Surabaya dari atas panggung, Selasa (19/12/2023).

Baca Juga: KPU Surabaya Paparkan Seleksi Calon Panitia Pemilihan Gubernur dan Walikota Tahun 2024

Ia juga kagum dengan jalanan yang menjadi salah satu ikon Kota Surabaya, karena sangat ramai tidak pernah sepi pengunjung meskipun bukan di hari libur.

"Keren banget (Surabaya). Jadi nggak terasa kalau sudah tengah malam," tutur perempuan usia 52 tahun yang tampak selalu ceria itu. 

Sedikit cerita, perempuan yang hobi lari dan bersepeda itu, sangat menikmati hingga tak terasa capek meski baru saja melakukan perjalanan jauh setelah dari Tulungagung, Pasuruan, dan sempat mampir dulu di Sidoarjo baru ke Surabaya. 

Baca Juga: Gibran Absen di Otoda 2024 Surabaya, Mendagri Tito Bocorkan Alasannya

"Jadi nggak terasa capeknya setelah tiba di sini (Jalan Tunjungan). Pokoknya Surabaya keren banget, luar biasa," tuturnya penuh semangat.

Atikoh juga sempat mampir ke pedagang UMKM binaan yang ada di SWK Genteng Besar. Selepas itu, ia menyempatkan untuk menikmati nasi goreng dan mie godog di depan Pasar Genteng.

Kunjungan Atikoh ini, diketahui dalam rangkaian safari politik di Provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur, yang mana dimulai 17 Desember hingga 20 Desember 2023. Ain

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU