Kirim Logistik Kotak Suara Pemilu 2024, Mobil Pikap Terperosok ke Dalam Jurang

author Lestariyono Blitar

- Pewarta

Kamis, 15 Feb 2024 17:22 WIB

Kirim Logistik Kotak Suara Pemilu 2024, Mobil Pikap Terperosok ke Dalam Jurang

i

Evakuasi logistik pemilu dari dalam jurang. SP/Lestariono

SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Sekitar pukul 08.00 pada Kamis (15 Januari 2024) dèrètan pedagang buah buahan sekitar jalan Raya Blitar-Malang dikejutkan suara gemuruh di sisi kiri jalan yang menikung tajam di desa Siraman Kec. Kesamben Kabupaten Blitar, untuk mobil yang terperosok adalah Mobil Pickup Kijang warna Merah Pink AG 8107 KJ terperosok di sisi jalan tepatnya di  Sungai mbambang dengan ketinggian antara 7-10 Meter dari sisi jalan raya yang padat dengan  kendaraan.

Baca Juga: Pria 56 Tahun Ditemukan Tewas di Atas Rel KA

"Betul ada mobil Pikap AG 8170 KJ  yang membawa logistik Kotak Suara terperosok, kejadiannya sekitar pukul 08.00 tadi pagi (15 Januari 2024) di sisi jalan tikungan tajam dan menurun, mobil dari arah timur menuju arah barat, setelah kita datangi TKP ternyata Mobil Pixkup  tersebut membawa Logistik Kotak Suara Pemilu sebanyak 5 buah Kotak Suara, untuk Logistik Kotak Suara dalam keadaan aman, termasuk sopir dan kernetnya selamat," kata Kasi Humas Polres Blitar Iptu Heri Irianto pada wartawan tadi siang..

Baca Juga: Dua Hari Tinggalkan Rumah, IRT di Blitar Ditemukan Tewas di Bawah Jembatan

Sementara informasi dari Nando 18 adik sopir Pickup AG 8170 KJ yang bernama Edo Putra Perdana 24 warga Desa Siraman RT.01/RW.02 Kec.Kesamben Kab.Blitar dia dan kakaknya membawa Logistik Kotak suara sebanyak 5 Kotak Suara dari TPS 17 dusun Brongkos Desa Siraman Kec.Kesamben Kab Blitar bersama petugas PPS TPS 17 untuk kirim ke  Kantor Desa Siraman Kec.Kesamben.

"Sampai di tikungan mobil yang disetir (kemudikan)  kakak saya di depannya ada mobil kijang, sedang jalannya nikung tajam dan turun, untuk hindari tabrakan dengan mobil di depanya,  Pikap di rem tapi gak bisa, oleh kakak saya diarahkan ke kiri dan terperosok ke bawah, kakak alami sedikit cedera di lengan kirinya, dan dibawa ke Puskesmas, saya dan petugas PPS selamat tidak alami cedera,"  tutur Edo pada wartawan di TKP.

Baca Juga: Pernah Melaksanakan Aksi Serupa di Malaysia

"Atas kejadian tersebut kita utamakan keselamatan penumpang yang ada di bawah, Alhamdulillah tidak alami luka untuk ke tiga penumpang,untuk sopir sedikit cedera pada lengan kirinya, selanjutnya kita amankan Kotak Suara selanjutnya  untuk dibawa ke Kantor desa Siraman dengan Mobil dinas (Polisi) termasuk petugas PPS nya serta mengevakuasi Mobil Pikapnya," kata Iptu Heri Irianto mewakili Kasat Lantas Polres Blitar AKP Mursid. Les

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU