50 ASN di Situbondo Absen di Hari Pertama Masuk Kerja

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Situbondo - Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, mencatat sebanyak 50 Aparatur Sipil Negara (ASN) absen pada hari pertama masuk kerja setelah libur dan cuti bersama Lebaran 2024, Selasa (16/4).

Absensi di lingkungan Pemkab Situbondo terpantau melalui Sistem Informasi Absensi Pegawai Kabupaten Situbondo (SI-AKSI). Tercatat ada 6.800 pegawai Pemkab Situbondo yang terdiri atas ASN dan PPPK.

"Dari 6.800 pegawai yang ada di lingkungan Pemkab Situbondo, sebanyak 50 orang di antaranya tidak masuk pada hari pertama kerja usai libur Lebaran," kata Kepala BKPSDM Kabupaten Situbondo Samsuri kepada wartawan di Situbondo, Jawa Timur, Selasa.

Sementara itu, Bupati Situbondo Karna Suswandi mengemukakan puluhan ASN yang absen pada hari pertama masuk kerja adalah mereka yang memang dalam masa cuti dan sebagian terjebak macet dalam perjalanan.

"Jadi, 50 orang ini memang dalam masa cuti dan ada sebagian yang masih dalam perjalanan," kata Karna Suswandi usai mendatangi sejumlah kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat.

Karna memberikan apresiasi karena pada tahun ini ada peningkatan disiplin ASN dibandingkan tahun lalu. Pada tahun lalu ada 100 orang absen pada hari pertama masuk kerja setelah libur dan cuti bersama Lebaran.

"Tahun lalu ada 100 orang yang tidak masuk pada hari pertama kerja. Ini membuktikan bahwa disiplin pegawai sudah mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya," kata dia.

Sebanyak 50 ASN yang absen pada hari pertama masuk kerja tidak diberlakukan sanksi seiring dengan keputusan Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas yang menerapkan kombinasi tugas kedinasan dari kantor dan dari rumah bagi ASN pada Selasa (16/4) dan Rabu (17/4).

Pada hari pertama masuk kerja setelah libur dan cuti bersama Lebaran 2024, Bupati Karna Suswandi juga memimpin apel dan sekaligus menggelar halal bihalal bersama dengan pegawai di lingkungan Pemkab Situbondo. St-01/ham

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…