SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Masa persiapan persiapan pelaksanaan Pilkada di wilayah kota Blitar mendapat gangguan gangguan dari kelompok orang dengan berbagai cara sampai lakukan unjuk rasa,sejak mulai tahapan pendaftaran, saat paslon kampanye, termasuk saat pencoblosan, bahkan para pengunjuk rasa melakukan perlawanan terhadap ratusan pasukan pengamanan yang dijaga ketat Polisi dari Polres Blitar Kota.
Dalam aksi tersebut berujung kerusuhan, bahkan sempat bakar bakar ban dan peralatan yg dibawa pengunjuk rasa, namun petugas yang siaga dalam mengantisipasi kerusuhan tersebut dapat meredam, sebelumnya aparat telah berupaya menghimbau untuk bubar secara persuasif sambil komandan pasukan pengamanan menyampaikan tugas Polisi dengan membacakan UU tentang tugas dalam menjalankan tugasnya melalui pengeras suara, rupanya masa tetap merangsek maju bahkan melempar lempar botol botol mineral yang berisi air ke arah pasukan Dalmas, akhirnya pasukan semprotkan Water Canon ke arah masa, bahkan ada yang cedera, saat paslon Walikota/wakil wali kota sedang berkampanye.
Baca Juga: Ratusan Personil Diterjunkan Amankan Laga Arema FC vs Dewa United
Semua itu hanyalah simulasi dalam pelaksanaan Sispamkota dalam Operasi Mantap Praja Semeru 2024 untuk pelaksanaan pengamanan dalam Pilkada 2024.
Gelar pasukan Operasi Mantap Praja Semeru 2024 digelar pada Sabtu 24 Agustus 2024 di halaman Kantor Pemkot Blitar dengan pemimpin Upacara Walikota Blitar Drs. H. Santoso M.Pd, yang di hadiri seluruh For pindah Kota Blitar Dan. Yon 511,Komandan Kodim 0808 Blitar, Kajari, seluruh stakeholder termasuk tokoh tokoh Agama dan Masyarakat termasuk ketua KPU Kota Blitar dan Bawaslu Kota Blitar.
Dalam kesempatan itu Santoso menyampaikan sambutan Kapolda, Jawa Timur, pada pokok intinya, untuk mengecek kesiapan personil, sarana dan prasarana dalam pelaksanaan jalankan keamanan hadapi Pilkada serentak di seluruh Indonesia, lebih tegas diharapkan dapat terselenggara pilkada serentak dengan Aman, tertib, aman dan lancar.
Baca Juga: Idap Sakit Jiwa, Ayah Kandung Dibunuh
Sementara itu Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Setiyo PS. SH S. IK, menyampaikan pada wartawan usai giat peragaan, bahwa pihaknya sudah mempersiapkan pengamanan.
“Hari ini kita gelar simulasi pengamanan jalanya Pemilihan mulai dari tahapan tahapan jalanya Pilkada, sebagaimana sejak awal persiapan seperti saat kampanye, pengamanan tempat pelaksanaan pencoblosan, penghitungan suara, sehingga situasi pilkada di harapkan lancar, tertib dan aman,” ungkapnya.
"Kita terjunkan 2/3 kekuatan polres Blitar Kota,selain pasukan dari TNI serta Pemkot Blitar, (Satpol PP,), kita memang persiapan selama 125 hari mulai awal Agustus, juga kita lakukan rakor dengan stakeholder, sampai gelar pasukan Operasi Mantab Praja." Papar AKBP Danang pada Wartawan.
Baca Juga: Edarkan Uang Palsu, Residivis Kembali Masuk Bui
Dalam gelar pasukan Operasi Mantab Brata Semeru 2024 diakhiri pendatanganan ikrar damai dari tokoh perwakilan tokoh masyarakat, agama,ketua KPU/Bawaslu kira, Blitar tak ketinggalan Walikota Blitar dan For pindah, Dandim 0808 Blitar, Danyon 511 Blitar, Kajari. Les
Editor : Moch Ilham