Cawawali Kediri Gus Qowim Sampaikan Visi Misi ke Ratusan Kader Partai Demokrat

author Duchan Prakasa

- Pewarta

Minggu, 22 Sep 2024 18:39 WIB

Cawawali Kediri Gus Qowim Sampaikan Visi Misi ke Ratusan Kader Partai Demokrat

i

Gus Qowim kepada ratusan kader Partai Demokrat di Gedung Serbaguna Kelurahan Tosaren

SURABAYAPAGI.COM, Kediri - Calon wali kota dan wakil Wali Kota Kediri Vinanda Prameswati - KH Qowimuddin Thoha (Gus Qowim) terus melakukan pengenalan visi misi secara langsung kepada masyarakat. Kali ini mereka menyasar kader Partai Demokrat yang berada di wilayah Kecamatan Pesantren, Kota Kediri.

Visi misi tersebut disampaikan oleh Gus Qowim kepada ratusan kader Partai Demokrat di Gedung Serbaguna Kelurahan Tosaren, Kecamatan Pesantren, Kota Kediri, pada Minggu siang 22 September 2024.

Baca Juga: Radar Vagus Deklarasi Dukung Vinanda - Gus Qowim : Visi Misinya Jelas untuk Kota Kediri

Tetapi sebelum itu, Gus Qowim menyampaikan rasa bangga sekaligus ucapan terima kasihnya kepada seluruh hadirin. Sosok ulama panutan ini sempat menyinggung tentang hikmah silaturahmi.

"Rasa bangga dan terima kasih kepada panjenengan sedoyo sehingga saya bisa bertemu. Barang siapa yang ingin rezekinya ditambah dan usianya diperpanjang, maka kita harus saing bersilaturahmi," tutur Gus Qowim.

Selain memperkenalkan diri, pengasuh Pondok Pesantren (PP) Al-Ishlah Bandar Kidul, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri itu juga bercerita asal muasal serta alasannya menjadi cawawali dari Vinanda Prameswati. Dimana, keteguhan hatinya untuk mendharmakan diri kepada masyarakat Kota Kediri, salah satunya karena ridho dari sang ibu mertua.

"Saya sudah diminta sejak Maret 2024. Kemudian dengan berbagai pertimbangan dan ketika Allah sudah berkendak dan menuliskan untuk diri saya, Bismillah Tawakaltu 'Alallah," jelas Gus Qowim.

Baca Juga: Ratusan Kader Banteng Semangat Menangkan Paslon No 1 Vinanda - Gus Qowim di Pilkada Kota Kediri 2024

Didasari oleh dorongan dari berbagai pihak, termasuk para masyayikh, maka Gus Qowim membulatkan tekat bersama-sama Mbak Vinanda ingin mewujudkan Kota Kediri yang lebih MAPAN (Maju, Agamis, Produktif, Aman dan Ngangeni) sebagaimana visi misi besar mereka untuk kota tercintanya.

Maka dari itu, Gus Qowim mengajak seluruh masyarakat Kota Kediri khususnya para kader Partai Demokrat yang hadir dalam pertemuan itu untuk bergandengan tangan, bersama-sama mewujudkan cita-cita tersebut dengan mendukungnya pada Pilkada 27 November mendatang.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kota Kediri Ashari bercita tentang keinginan para tokoh dalam memajukan Kota Kediri ke depan yang dititipkan melalui Vinanda - Gus Qowim. Bahkan, keinginan itu juga disampaikan oleh almaghfurllah KH Mohammad Douglas Toha Yahya (Gus Lik) sebelum wafat.

Baca Juga: Silaturahmi Ulama Kediri, Vinanda dan Gus Qowim Dapat Restu dan Nasihat Maju Pilkada 2024

"Ini perjuangan kita bersama. Ini bukan kebetulan Bapak/Ibu semuanya. Apa yang menjadi doa dari beliau (Gus Lik). Apa yang menjadi harapan beliau, saya titipkan ke Gus Qowim. Cita-cita beliau yang diamanahkan sangat besar," kata Ashari sembari meneteskan air mata.

Diketahui, Vinanda - Gus Qowim diusung oleh koalisi Partai Golkar, Partai Gerindra, Demokrat, PDI Perjuangan, PKB, PKS serta Partai Hanura dalam Pilkada 2024. Mereka menjadi pasangan paling ideal, kolaborasi dari sosok pemuda dengan tokoh ulama panutan. Can

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU