Mulai Diproduksi Awal 2025, Tesla Model Y Juniper Bakal Berkapasitas 6 Kursi

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Ilustrasi Tesla model Y Juniper. SP/ JKT
Ilustrasi Tesla model Y Juniper. SP/ JKT

i

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Tesla kembali menghadirkan inovasi terbarunya melalui Model Y Juniper Yang rencananya akan mulai diproduksi pada awal tahun 2025 di pabrik Giga Shanghai, dengan konfigurasi tiga baris 6 kursi. Sehingga tak jauh berbeda memiliki tata letak yang mirip dengan model X, Minggu (22/12/2024).

Sebelumnya juga diketahui, pada September lalu, Tesla berencana memproduksi model Y dengan 6 kursi di Tiongkok pada akhir 2025. Pihaknya juga meminta para pemasoknya untuk bersiap meningkatkan produksi Model Y di pabrik Shanghai secara signifikan. 

Dari segi desain, Model Y Juniper akan mengambil inspirasi dari Model 3 'Highland', dengan lampu depan lebih tipis dan bumper depan lebih aerodinamis, selain itu pembaruan lain juga mencakup perubahan pada desain eksterior dan interior, peningkatan kapasitas baterai dan kinerja motor, serta peningkatan pada teknologi self-driving Tesla.

Untuk diketahui, tempat produksi Giga Shanghai merupakan pabrik terbesar milik Tesla yang ada di Tiongkok, dengan kapasitas produksi hingga satu juta kendaraan per tahun. Pabrik ini telah melahirkan Model 3 dan Model Y. Kedua roda empat ini merupakan kapasitas mobil lima penumpang. 

Pabrik ini mulai beroperasi pada akhir 2019, dengan produksi Model 3 dimulai pada Januari 2020, diikuti oleh Model Y pada awal 2021. Di pasar Tiongkok, Tesla Model Y jauh lebih laris dibandingkan Model 3. 

Terhitung dari Januari hingga November 2024, Tesla telah mengirimkan 418.428 unit Model Y, meningkat 5,6 persen dibandingkan tahun lalu.

Sementara itu, Model 3 hanya mengirimkan 155.747 unit pada tahun 2024 hingga saat ini. Pada Januari hingga November tahun ini, Tesla Model Y menyumbang 73 persen dari total penjualan Tesla di Tiongkok. jk-04/dsy

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…