Program GPM Pemkab Pasuruan Produksi Padi Melimpah

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Kegiatan GPM di Pendopo Kecamatan Bangil dan dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Pasuruan, Syaifudin Ahmad; kemudian Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Muhammad Zain.
Kegiatan GPM di Pendopo Kecamatan Bangil dan dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Pasuruan, Syaifudin Ahmad; kemudian Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Muhammad Zain.

i

SURABAYAPAGI.COM, Pasuruan - Produksi padi di Kabupaten Pasuruan dalam tahun 2025, tercatat melimpah.

Berdasarkan data Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Pasuruan, total produksi dari awal hingga pertengahan tahun 2025 mencapai 396.218 ton.

Plt Kepala DPKP Kabupaten Pasuruan Hari Hijroh Saputro mengungkapkan, pada semester pertama produksi mencapai 217.910 ton.

Sementara pada semester kedua tercatat 178.308 ton. “Jika melihat angka ini, ketersediaan pangan strategis kita cukup aman,” ujarnya kemarin (5/11).

Secara keseluruhan, luas panen padi di Kabupaten Pasuruan mencapai 136.599 hektare.

Dengan produktivitas tersebut, total produksi padi diproyeksikan tembus 834.489 ton untuk satu tahun penuh.

Menurut Hari, capaian ini tak lepas dari beberapa faktor pendukung.

Antara lain kondisi iklim yang relatif bersahabat di awal tahun, perbaikan jaringan irigasi, serta pendampingan intensif dari penyuluh pertanian di lapangan.

“Sinergi petani, pemerintah, dan penyuluh membuat hasil panen tetap optimal meski ada tantangan seperti serangan hama dan fluktuasi cuaca,” imbuhnya.

Hari memastikan, Pemkab Pasuruan akan terus menjaga tren positif ini.

Salah satunya dengan program intensifikasi lahan, penggunaan benih unggul, dan pemanfaatan teknologi pertanian modern.

“Tujuan kita bukan hanya swasembada, tapi juga menjaga stabilitas harga gabah di tingkat petani,” tandasnya. 

Hal ini merupakan penunjang langkah program Pemerintah Kabupaten Pasuruan melaksanakan Gerakan Pangan Murah (GPM).

GPM ini menunjukkan keseriusan pemerintah dalam memperkuat sektor pangan serta menjadi salah satu upaya pemerintah untuk menjaga stabilitas harga bahan pangan pokok di tengah masyarakat," terangnya. 

dengan kegiatan GPM, diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat, khususnya dalam memenuhi kebutuhan pangan pokok sehari-hari. Ps-01

Berita Terbaru

Destinasi Wisata Bersejarah Candi Lemah Duwur yang Indah Bernuansa Mistis dan Sakral

Destinasi Wisata Bersejarah Candi Lemah Duwur yang Indah Bernuansa Mistis dan Sakral

Jumat, 09 Jan 2026 15:16 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 15:16 WIB

SURBAYAPAGI.com, Sidoarjo - Candi Lemah Duwur yang merupakan salah satu bangunan dari bata merah peninggalan Kerajaan Majapahit yang berlokasi di Desa Pamotan,…

Wisata Edukasi Ijen Farmhouse Tawarkan Destinasi Unik Ruang Terbuka Hijau bagi Anak-anak

Wisata Edukasi Ijen Farmhouse Tawarkan Destinasi Unik Ruang Terbuka Hijau bagi Anak-anak

Jumat, 09 Jan 2026 15:13 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 15:13 WIB

SURABAYAPAGI.com, Banyuwangi - Objek wisata edukasi Ijen Farmhouse merupakan salah satu destinasi dengan konsep kebun binatang mini yang terletak di lereng…

Destinasi Sendang Asmoro Tuban, Pilihan Wisata Murah Meriah dan Seru di Akhir Pekan

Destinasi Sendang Asmoro Tuban, Pilihan Wisata Murah Meriah dan Seru di Akhir Pekan

Jumat, 09 Jan 2026 15:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 15:09 WIB

SURABAYAPAGI.com, Tuban - Bagi wisatawan yang sedang berlibur di Tuban dan mencari destinasi alam yang dekat dari pusat kota, Sendang Asmoro bisa menjadi…

Bernuansa Motor Sport Gunakan Penggerak Rantai, Italjet Dragster 459 Dibanderol Rp 190 Jutaan

Bernuansa Motor Sport Gunakan Penggerak Rantai, Italjet Dragster 459 Dibanderol Rp 190 Jutaan

Jumat, 09 Jan 2026 15:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 15:05 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Italjet, yang merupakan produsen skuter radikal asal Italia baru saja meluncurkan ragster 459, yang tampil buas dengan rangka yang…

Lewat Rally Dakar 2026, Motul Tegaskan Kualitas Pelumas Kelas Dunia di Ajang Reli Off-road Paling Ekstrem dan Menantang

Lewat Rally Dakar 2026, Motul Tegaskan Kualitas Pelumas Kelas Dunia di Ajang Reli Off-road Paling Ekstrem dan Menantang

Jumat, 09 Jan 2026 14:50 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 14:50 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Rally Dakar yang merupakan salah satu ajang reli off-road paling ekstrem dan menantang di dunia telah lama menjadi tolak ukur bagi…

Geely Kenalkan ‘G-ASD’, Sistem Bantuan Mengemudi Generasi Terbaru di Ajang CES 2026  Amerika Serikat

Geely Kenalkan ‘G-ASD’, Sistem Bantuan Mengemudi Generasi Terbaru di Ajang CES 2026 Amerika Serikat

Jumat, 09 Jan 2026 14:42 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 14:42 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Dalam ajang Consumer Electronics Show (CES) 2026 di Las Vegas, Amerika Serikat, Geely memikat sejumlah mata dengan meluncurkan…