Sambut Libur Nataru, Situbondo Siapkan Agenda 'Festival Cahaya Laut' dengan Ribuan Lampion

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
isata Bahari Pasir Putih Situbondo, akan menghadirkan ribuan lampion di Pasir Putih pada peringatan malam tahun baru. SP/ STB
isata Bahari Pasir Putih Situbondo, akan menghadirkan ribuan lampion di Pasir Putih pada peringatan malam tahun baru. SP/ STB

i

SURABAYAPAGI.com, Situbondo - Menyambut libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), setiap tahunnya Pengelola Wisata Bahari Pasir Putih Situbondo, Jawa Timur, sellau mempersiapkan beberapa agenda, salah satunya Festival Cahaya Laut, dimana nantinya juga akan ada ribuan lampion yang akan diterbangkan di pantai.

"Dalam Festival Cahaya Laut ini nantinya ada ribuan lampion yang akan diterbangkan di pantai," kata Koordinator Pengelola Wisata Bahari Pasir Putih Situbondo Yogie Kripsian Sah, Selasa (18/11/2025).

Adanya, pelepasan ribuan lampion pada malam tahun baru yang merupakan pertama kali itu sebagai bagian dari agenda untuk menarik kunjungan wisatawan ke objek wisata pantai di jalur pantura Jawa-Bali tersebut. Selain Festival Cahaya Laut, pada libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 juga menyiapkan spot memancing bagi para pengunjung yang hobi mancing.

Catatan pengelola Wisata Bahari Pasir Putih, jumlah pengunjung terus mengalami peningkatan sejak tiga bulan terakhir. Sehingga, pihaknya terus berbenah untuk menambah jumlah kunjungan wisata yang berada di sisi jalur utama Jawa - Bali itu.

Diketahui, pada bulan Agustus jumlah pengunjung sebanyak 10.670 pengunjung, 45 orang di antaranya dari mancanegara. Bulan September, jumlah pengunjung mencapai 13.879 dengan rincian, 9 orang dari mancanegara, selebihnya pengunjung nusantara. Oktober, jumlah pengunjung sebanyak 12.371, terdiri dari 29 pengunjung mancanegara, 12.342 dari nusantara.

"Biasanya pada libur Natal dan tahun baru kunjungan wisatawan membludak hingga tiga kali lipat dari biasanya," kata Yogie.

Bahkan, sejumlah hotel milik pemerintah daerah setempat juga rcatat 90 persen kamar sudah dipesan oleh pengunjung yang mayoritas dari luar daerah. "Pemesanan hunian hotel di Pasir Putih sampai dengan pertengahan November ini sudah hampir penuh. Biasanya mereka menikmati libur Natal dan tahun baru," kata Yogie. st-01/dsy

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…