SURABAYAPAGI.COM, Sidoarjo – Nuansa nasionalisme dan gemuruh semangat ribuan kader mengiringi pelantikan Akbar Pengurus PAC Partai Gerindra dan sejumlah Sayap Partai Gerindra se-Sidoarjo melambung memenuhi seisi ballroom hotel Fave, Minggu (14/12).
Hal ini menandai Dewan Pimpinan Cabang (DPC), Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan sayap – sayap Gerindra Sidoarjo, kembali bergerak untuk memanasi mesin politiknya, usai menambah perolehan kursi di DPRD Sidoarjo menjadi sembilan kursi di tahun 2024 lalu.
Mimik Idayana, sang Ketua Partai Gerindra Sidoarjo, hadir dibarisan depan bersama suaminya Rakhmad Muhajirin,SH.,MH. yang juga selaku Ketua Dewan Penasihat Partai. Gerindra Cabang Sidoarjo.
Nampak hadir pula pengurus, Ketua DPD Partai Gerindra Jatim Dr Anwar Saddad, dr Benjamin Kristianto anggota Fraksi Gerindra DPRD Jatim.
Disusul anggota dewan Sidoarjo seperti Kayan Wakil Ketua, Supriyono Ketua Panitia Pelantikan, dan Anang Siswandoko yang baru saja terlantik sebagai Ketua IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia) Sidowrjo, berbaur bersama para tamu undangan dari paraketua parpol lainnya.
Nampak pula Ketua DPRD Sidoarjo H. Abdillah Nasih hadir bersama Ketua Ormas Islam dan tokoh masyarakat lainnya mengikuti khidmatnya prosesi pelantikan.
“Hanya satu kata yang saya sampaikan saya melihat aura bahwa beragam nuansa Indonesia Raya, semuanya itu diwadahi Partai Gerindra."ujar Sadad.
Mimik Idayana Ketua DPC Partai Gerindra yang juga saat ini menjabat Wakil Bupati, tampak trengginas menggaungkan Gerindra di Sidoarjo, di hadapan 18 pengurus PAC dan 4 Pengurus Sayap Partainya (TIDAR, PIRA GEMBIRA dan SATRIA), ribuan masa tersebut dengan heroik mengikuti seruan sang ketua partai.
“Saya berdiri disini sebagai perempuan yang tangguh, sosok perempuan tidak akan goyah meskipun badai menerpa, meski dilanda badai,” tandas Mimik Idayana dengan lantang.
“Saya mengajak seluruh kader untuk terus bersatu, bergotong royong untuk melanjutkan perjuangan Partai Gerindra khususnya di Kabupaten Sidoarjo,” ujar heroik Mimik Idayana.
Di selah giat tersebut Ketua DPC Gerindra Sidoarjo ini menegaskan bahwa, pelantikan Akbar Pengurus PAC P. Gerindra Sidoarjo, merupakan bagian dari konsolidasi internal parpolnya.
Hal ini menjadi fokus utama untuk melanjutkan “bara kemenangan” nasional di tingkat lokal.
Mimik Idayana juga menyatakan, fokus utama partai adalah memanfaatkan momen krusial ini, untuk memenangkan kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sidoarjo mendatang di 2029.
Partai yang kini berada di bawah kepemimpinan nasional Presiden Terpilih Prabowo Subianto ini, secara struktural harus memastikan sembilan anggota dewan terpilih di DPRD Sidoarjo bekerja efektif dan vokal.
Mimik Idayana juga menekankan wakil rakyat dari Gerindra wajib mengawal program-program strategis demi menunjang pembangunan daerah. Hdk/hik
Editor : Moch Ilham