Bulog Madiun Catat Serapan Jagung 1.455 Ton, Capaian Terbanyak di Jatim

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Ilustrasi. Salah seorang petani memeriksa jagung budidaya nya untuk siap dipanen. SP/ MDN
Ilustrasi. Salah seorang petani memeriksa jagung budidaya nya untuk siap dipanen. SP/ MDN

i

SURABAYAPAGI.com, Madiun - Perum Bulog Kantor Cabang Madiun mencatatkan serapan jagung di wilayahnya pada 2025 mencapai 1.455 ton. Meski capaian tersebut tidak memenuhi target, meski capaian serapan jagung di Madiun menjadi yang terbanyak di Jawa Timur (Jatim).

“’Alhamdulillah jumlah itu masih terbanyak pertama di antara Cabang Bulog lainnya di Jawa Timur,” jelas Pemimpin Cabang, Perum Bulog Kantor Cabang Madiun Agung Sarianto, Kamis (08/01/2026).

Lebih lanjut, Agung merinci, semula Bulog Kantor Cabang Madiun mendapatkan target serapan jagung sekitar 9.500 ton. Dan untuk realisasi jagung tersebut, paling besar berasal dari wilayah Kabupaten Ngawi, Kabupaten Madiun, dan Kota Madiun. 

“Tapi dalam perjalananya, ada ada penyesuaian kembali untuk target jagung itu, selain itu lahan (pertanian jagung) di Kota Madiun terbatas, sehingga kami dibantu yang dikelola Dinas Pertanian dan Polres ada sekitar 15 ton ke kami,” ujarnya, Kamis (08/01/2026).

Dan karena tahun 2025 mendapatkan realiasasi yang cukup bagus, sehingga pihaknya optimistis serapan jagung pada 2026 ini juga akan cukup bagus dan akan meningkat. 

“Banyak hal ya, untuk yang tahun depan, saat di-spill targetnya akan naik. Makanya ini nanti akan kami laksanakan bareng-bareng dengan Pemerintah Daerah. “Jujur saja, pada 2025 ini kami ibaratnya baru berkenalan dengan petani jagung. Nah, sekarang dari modal itu, di tahun ini bisa kami gas lagi nantinya,” ujar dia.

Nantinya, tambah Agung menjelaskan, serapan jagung tersebut, nantinya akan dimanfaatkan untuk stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP). "Jadi SPHP jagung ini disalurkan pada peternak di beberapa wilayah seperti Ngawi, Ponorogo, Blitar dan daerah lainnya," ucap dia. md-02/dsy

 

Berita Terbaru

Tampil Berdesain Lebih Sporty, BMW iX4 Tertangkap Kamera Uji Jalan di Eropa

Tampil Berdesain Lebih Sporty, BMW iX4 Tertangkap Kamera Uji Jalan di Eropa

Jumat, 09 Jan 2026 12:13 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 12:13 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Kabar baik bagi pecinta mobil listrik di segmen SUV dengan gaya lebih agresif dan tampilan lebih sporty, saat ini merek ternama BMW…

Bawaslu Blitar Buka Posko Aduan Masyarakat, Kawal Pemutakhiran Data Partai Politik Berkelanjutan

Bawaslu Blitar Buka Posko Aduan Masyarakat, Kawal Pemutakhiran Data Partai Politik Berkelanjutan

Jumat, 09 Jan 2026 11:44 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 11:44 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Posko tersebut di siapkan untuk menampung laporan masyarakat yang merasa bukan pengurus atau anggota partai politik, namun tercantum…

Wisata Kedung Maor Bojonegoro, Dijuluki "Niagara Kecil" dengan Legenda Mistisnya

Wisata Kedung Maor Bojonegoro, Dijuluki "Niagara Kecil" dengan Legenda Mistisnya

Jumat, 09 Jan 2026 11:27 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 11:27 WIB

SURABAYAPAGI.com, Bojonegoro - Fenomena alam yang dikenal sebagai Kedung Maor, yakni sebuah permata tersembunyi di selatan Kabupaten Bojonegoro yang memadukan…

Diterjang Material Longsor saat Hujan Deras, Jalur Wisata Bromo via Malang Ditutup Total

Diterjang Material Longsor saat Hujan Deras, Jalur Wisata Bromo via Malang Ditutup Total

Jumat, 09 Jan 2026 11:16 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 11:16 WIB

SURABAYAPAGI.com, Malang - Hujan deras yang mengguyur kawasan Malang, Jawa Timur mengakibatkan akses menuju wisata Gunung Bromo melalui Kabupaten Malang…

Rumah Warga di Bojonegoro Rusak Diterjang Banjir Bandang dan Angin Kencang

Rumah Warga di Bojonegoro Rusak Diterjang Banjir Bandang dan Angin Kencang

Jumat, 09 Jan 2026 10:56 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 10:56 WIB

SURABAYAPAGI.com, Bojonegoro - Diterjang hujan dengan intensitas tinggi disertai angin kencang  mengakibatkan banjir hingga merusak rumah warga rusak di …

Dinas Pertanian Catat Produksi Beras di Tulungagung 2025 Alami Surplus Puluhan Ribu Ton

Dinas Pertanian Catat Produksi Beras di Tulungagung 2025 Alami Surplus Puluhan Ribu Ton

Jumat, 09 Jan 2026 10:45 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 10:45 WIB

SURABAYAPAGI.com, Tulungagung - Dinas Pertanian Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur mencatat sepanjang 2025 mengalami surplus hingga puluhan ribu ton. Dimana…