Ditarget Rampung Agustus, Sekolah Rakyat Permanen di Banyuwangi Berkapasitas 1.000 Siswa

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Desain gedung Sekolah Rakyat permanen di Banyuwangi, jawa Timur. SP/ BYW
Desain gedung Sekolah Rakyat permanen di Banyuwangi, jawa Timur. SP/ BYW

i

SURABAYAPAGI.com, Banyuwangi - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi, Jawa Timur melaporkan progres pembangunan Sekolah Rakyat permanen standar internasional yang ditargetkan rampung pada Agustus 2026 yang dibangun oleh Kementerian PU di atas lahan seluas 7 hektare di Desa Blambangan, Kecamatan Muncar.

Gedung sekolah rakyat yang memiliki kapasitas 1.000 siswa tersebut digagas Presiden Prabowo Subianto untuk anak-anak dari keluarga kurang mampu,  dengan arsitektur ruang yang sehat dan nyaman dan mempertimbangkan aspek bangunan ramah lingkungan hingga integrasi teknologi untuk praktik pendidikan yang inovatif.

"Bangunan Sekolah Rakyat permanen sudah mulai dibangun, harapan kami pembangunan sekolah yang dirancang standar internasional ini berjalan lancar," ujarnya, Jumat (23/01/2026).

Lebih lanjut, berbagai fasilitas yang akan dibangun di antaranya gedung sekolah, asrama putra dan putri masing-masing untuk jenjang SD, SMP dan SMA. Selain itu, juga terdapat fasilitas olahraga seperti lapangan sepak bola, basket dan atletik hingga gedung ibadah dan aula, nantinya pula mengakomodir arsitektur khas Banyuwangi.

"Targetnya Sekolah Rakyat ini akan selesai Agustus tahun ini, nanti siswa yang ada saat ini akan pindah, semoga sekolah ini membuat anak-anak betah dan semangat belajar karena sekolahnya didesain aman, nyaman dengan fasilitas yang lengkap," katanya.

Diketahui saat ini, di Banyuwangi sudah berdiri dua Sekolah Rakyat yang menempati bangunan sementara, yakni Sekolah Rakyat Terintegrasi 2 (SRT 2) Gedung Balai Diklat PNS di Kecamatan Licin, dan telah beroperasi sejak Juli 2025, dan di sekolah tersebut untuk jenjang SD-SMA dengan jumlah siswa 125 orang.

Selain itu, terdapat Sekolah Rakyat Terintegrasi 46 (SRT 46) yang berada di kompleks Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP), Kecamatan Muncar. Sekolah Rakyat yang diresmikan pada September 2025, memiliki jenjang mulai SD-SMA dengan jumlah siswa sebanyak 73 orang. by-01/dsy

Berita Terbaru

HUT Ke-79 Megawati, DPC PDIP Sidoarjo Gelar Tanam Pohon Hingga Diroasting Anak-anak Muda

HUT Ke-79 Megawati, DPC PDIP Sidoarjo Gelar Tanam Pohon Hingga Diroasting Anak-anak Muda

Sabtu, 24 Jan 2026 19:05 WIB

Sabtu, 24 Jan 2026 19:05 WIB

SIDOARJO, SURABAYAPAGI.COM - Memperingati Hari Ulang Tahun Ke-79 Megawati Soekarnoputri, DPC PDI Perjuangan Sidoarjo menggelar berbagai kegiatan pada Sabtu…

Majukan Pendidikan Jatim, Gubernur Khofifah Terima Penghargaan BMPS

Majukan Pendidikan Jatim, Gubernur Khofifah Terima Penghargaan BMPS

Sabtu, 24 Jan 2026 18:59 WIB

Sabtu, 24 Jan 2026 18:59 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menerima penghargaan dari Badan Musyawarah Perguruan Swasta (BMPS) atas komitmen dan d…

Toko Kelontong Masih  Mokong, DPRD Lamongan Minta Satpol PP  Bertindak Tegas

Toko Kelontong Masih Mokong, DPRD Lamongan Minta Satpol PP Bertindak Tegas

Sabtu, 24 Jan 2026 07:57 WIB

Sabtu, 24 Jan 2026 07:57 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Lamongan - Maraknya toko kelontong 24 jam yang belum memindahkan barang dagangannya dari tempat  fasilitas umum (fasum),  membuat geram m…

Bandara Dhoho akan Digunakan Pemberangkatan Jemaah Haji

Bandara Dhoho akan Digunakan Pemberangkatan Jemaah Haji

Jumat, 23 Jan 2026 19:31 WIB

Jumat, 23 Jan 2026 19:31 WIB

Layani Jemaah dari Wilayah Jawa Timur Bagian Selatan Mulai Tahun 2027     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kabar baik bagi jemaah haji di wilayah Jawa Timur b…

Prabowo Pamerkan Perkembangan MBG di WEF 2026 di Davos

Prabowo Pamerkan Perkembangan MBG di WEF 2026 di Davos

Jumat, 23 Jan 2026 19:29 WIB

Jumat, 23 Jan 2026 19:29 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pencapaian program makan bergizi gratis (MBG) di Annual Meeting World Economic Forum (WEF)…

Dito Bantah Hadir Saat Rumah Pemilik Maktour, Digeledah

Dito Bantah Hadir Saat Rumah Pemilik Maktour, Digeledah

Jumat, 23 Jan 2026 19:27 WIB

Jumat, 23 Jan 2026 19:27 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - KPK memanggil mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, Jumat. Dia diperiksa sebagai saksi dalam kasus korupsi…