SURABAYAPAGI.COM, Sampang - Oknum Polisi Sampang inisial WY viral lantaran video main bogem kepada warga inisial SB, kejadian tersebut tepat di depan Kantor BCA Sampang. Selasa (17/01/2023)
Menurut narasumber terpercaya, kronologisnya awal mula kejadian, SB 36 (Korban) sedang mengantar istrinya menarik uang di ATM BCA Sampang, tiba-tiba ada orang teriak-teriak kepadanya sambil nunjuk-nunjuk pakai tangan kiri. saat ditanya ada apa oleh korban (SB). di oknum polisi marah dan terjadilah adegan seperti di video yang telah viral.
Baca juga: Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos
“Korban SB ini mengantar istrinya ke ATM BCA, namun dengan singkat ada yang terik - terik memarahi Korban si Oknum Polisi tersebut, seperti adegan Video “ ucapnya.
Lantaran itu, Aktivis Sampang Rolis Sanjaya sangat menyayangkan kelakuan Oknum Polisi tersebut, meminta agar oknum polisi tersebut jangan main marah dan main tangan, kayak preman.
“Tolong polisi kayak gitu jangan dibiarkan berkeliaran, cukup berbahaya sekali bagi keamanan warga. mana ada polisi yang seharusnya sebagai pengaman kok tingkahnya udah kayak preman “ tegasnya.
Baca juga: Viral Sumur Bor Milik Warga di Bangkalan Keluarkan Minyak, Pemkab Mulai Uji Lab
Dia minta agar oknum tersebut dapat sanksi yang berat, karena kata dia, Polisi merupakan Pengayom Masyarakat, bukan main marah dan main tangan, karena Masyarakat wajib mendapat perlindungan bukan pukulan.
“Hukum yang berat si oknum tersebut, polisi harus menunjukan sikap humanis dan pengayom masyarakat, bukan penindas, “ungkapnya.
Baca juga: DPR RI Geram Ada Pengusaha Tolak Rupiah
Terpisah saat media ini melakukan konfirmasi kepada Kasi Humas Polres Sampang Ipda. Dodik Darmawan mengatakan, si oknum tersebut masih dilakukan proses Lidik oleh Propam Polres Sampang.
“Oknum WY dalam sekarang sudah masih di proses Lidik oleh Propam Polres Sampang, nanti hasilnya kami kabari iya, “ ujarnya. gan
Editor : Moch Ilham