6 Pegawai Positif Covid-19, Kantor KPU Kota Blitar Ditutup

surabayapagi.com
Suasana kantor KPU Kota Blitar yang ditutup dalam sepekan. SP/ DECOM

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Akibat pandemi Covid-19 di Kota Blitar yang maish tinggi menyebabkan aktivitas pekerjaan dalam penyelenggara pemilu dilakukan dari rumah. Keputusan tersebut diambil dikarenakan adanya enam staf KPU Kota Blitar yang terkonfirmasi positif Covid-19 sehingga kantor pun ditutup dalam sepekan, Kamis (17/12/2020).

Menanggapi kasus tersebut, Ketua KPU Kota Blitar, Choirul Umam membenarkan jika enam stafnya terpapar Covid-19. Namun mereka semua tergolong tanpa gejala atau asimptomatik. Tes swab secara mandiri dilakukan, setelah diterima laporan jika sekretaris KPU Kota Blitar telah terpapar Covid-19 sebelumnya.

Baca juga: Dua Kafe di Kota Blitar Kedapatan Nekat Jual Puluhan Miras Tanpa Izin di Bulan Ramadhan

"Terkait spekulasi keterkaitan dengan kondisi sekretaris KPU Kota Blitar yg lebih dahulu terkonsirm positif Covid-19, kami tidak bisa memastikan. Karena sesungguhnya l, sekretaris KPU Kota Blitar sudah tidak masuk sekitar 7-10 hari karena demam berdarah, sebelum akhirnya dinyatakan positif Covid -19," tulis Umam.

Sedangkan menurut Sekretaris Satgas Covid-19 Kota Blitar, Hakim Sisworo menegaskan, pihaknya telah membatasi aktivitas semua komisioner dan SDM KPU Kota Blitar begitu diterima laporan sekretaris KPU Kota Blitar positif Covid-19.

"Kami sudah batasi sejak tanggal 8 Desember malam. Pas pilkada, kami juga minta mereka tidak usah meninjau pelaksanaan di TPS sampai hasil swab keluar Senin (14/12/2020)," paparnya.

Baca juga: Ugal-ugalan di Jalan, 4 Pelajar di Kota Blitar Terlibat Kecelakaan Beruntun Tragis

Saat hasil tes swab mandiri yang dilaksanakan di sebuah rumah sakit swasta Kota Blitar pada Senin (14/12/2020) keluar. Hasilnya, satu komisioner dan lima staf KPU Kota Blitar terkonfirmasi positif Covid-19.

"Mereka swab Sabtu, tanggal 12 Desember, itu kantor sudah kami rekomendasikan untuk tutup. Dan semuanya WFH. Rencana kembali buka kantor KPU kota pada Senin (21/12/2020) pekan depan," imbuhnya.

Baca juga: Masuk 10 Proyek Strategis, Revitalisasi Pasar Ikan Hias Kota Blitar Telan Rp 2 Miliar

Hakim juga memastikan, komisioner KPU dan staf yang hadir dalam rapat pleno rekapitulasi perolehan suara Pilwali Blitar 2020 pada Selasa (15/12/2020) semua dalam kondisi sehat.

"Yang hadir di rapat pleno itu semua hasil swabnya negatif. Dan tracing sudah dilakukan, termasuk koordinasi isolasi mereka di mana," pungkasnya. Dsy10

Editor : Redaksi

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru