Syahrini Takut Ditanya First Travel

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Siapa yang tak mengenal sosok Syahrini? Dewasa ini, ia sudah menjadi artis yang dikenal dengan segala hal berbau mewah. Baik pakaian, perhiasan maupun gaya hidupnya, Syahrini selalu menampakkan sesuatu yang glamour. Saat ditanya soal perawatan kecantikannya dengan budged mahal, Syahrini tak menampiknya. Meski begitu, pemilik nama asli Rini Fatimah Jaelani ini beranggapan biaya ekstra untuk perawatan maupun gaya hidupnya, bukan sesuatu yang mubazir (sia-sia). "Nggak (mahal) juga, relatif lah itu. Saya tidak pernah menghamburkan sesuatu yang nggak ada faedahnya untuk diri saya, untuk badan saya. Jadi, semua pada porsinya aja sih, seperlunya," kata Syahrini di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, kemarin. Selain ketersediaan budget, Syahrini juga harus memiliki keleluasaan waktu untuk melakukan perawatan, apapun itu. Ia mengaku tak melulu harus melakukan perawatan dengan memakan waktu dan dana yang banyak. "Saya perawatan apapun oke, sepanjang waktu saya banyak, kalau waktunya lagi sempit saya akan menggunakan perawatan simple dan instan. Tapi kalau waktunya lagi banyak, tradisonal juga," ujarnya. Disinggung tentang adanya perawatan atau make up yang sedikit ekstrim seperti pemakaian berlian pada lipstik dan semacamnya, Syahrini menolak. Ia langsung ngeloyor pergi. Kemungkinan, Syahrini takut jika ditanya mengenai keterkaitannya dengan Anniesa Hasibuan, bos First Travel yang kini menjadi tersangka penipuan jamaah umroh. Diberitakan sebelumnya, Anniesa Hasibuan pernah menampakkan diri dengan tampilan bibir bertabur kristal Swarovski. "Oooo saya tahu ini mau kemana yaa, saya nggak mau hal-hal yang begitu," tukas Syahrini. n ds
Tag :

Berita Terbaru

Diduga Idap ODGJ, Seorang Janda di Blitar Nekat Ceburkan Diri ke Sungai Brantas Masih Tahap Pencarian

Diduga Idap ODGJ, Seorang Janda di Blitar Nekat Ceburkan Diri ke Sungai Brantas Masih Tahap Pencarian

Selasa, 13 Jan 2026 13:09 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 13:09 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Pencarian korban terbawa arus Sungai Brantas yang terjadi pada Senin (12/01/2026) sore. Hal itu seperti yang di sampaikan Kasi Humas…

Mitigasi Bencana Banjir, Pemkab Situbondo Gercep Kampanyekan Bersih Sampah ke Sekolah

Mitigasi Bencana Banjir, Pemkab Situbondo Gercep Kampanyekan Bersih Sampah ke Sekolah

Selasa, 13 Jan 2026 10:57 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:57 WIB

SURABAYAPAGI.com, Situbondo - Sebagai upaya mitigasi bencana banjir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo, bergerak cepat (Gercep) mengampanyekan bersih…

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Tulungagung Rusak

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Tulungagung Rusak

Selasa, 13 Jan 2026 10:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:38 WIB

SURABAYAPAGI.com, Tulungagung - Diterjang angin puting beliung pada Senin (12/01/2026) kemarin, sebanyak 41 rumah warga di Kabupaten Tulungagung, dilaporkan…

Pemkab Probolinggo Komitmen Tekan Angka Stunting Lewat Gerakan ‘Jiwitan Si Manis’

Pemkab Probolinggo Komitmen Tekan Angka Stunting Lewat Gerakan ‘Jiwitan Si Manis’

Selasa, 13 Jan 2026 10:30 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:30 WIB

SURABAYAPAGI.com, Probolinggo - Dalam rangka menekan angka stunting, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo membentuk kolaborasi antara pemerintah…

Dishub Kota Malang Targetkan Rp15 Miliar Retribusi Parkir TJU Tahun 2026

Dishub Kota Malang Targetkan Rp15 Miliar Retribusi Parkir TJU Tahun 2026

Selasa, 13 Jan 2026 10:21 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:21 WIB

SURABAYAPAGI.com, Malang - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Perhubungan (Dishub) setempat menargetkan pendapatan dari Retribusi Parkir Tepi Jalan…

Pemkab Ponorogo Catat Alokasi DD Merosot 60 Persen Jadi Rp89,48 Miliar

Pemkab Ponorogo Catat Alokasi DD Merosot 60 Persen Jadi Rp89,48 Miliar

Selasa, 13 Jan 2026 10:01 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:01 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Menindaklanjuti putusan ari pemerintah pusat melalui kebijakan fiskal Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Pemerintah Kabupaten…