Lestarikan Cerita Nusantara Lewat Karya

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Masnuna, ST., M.Sn., selaku Kalab Cetar dan Ketua Acara. SP/ Mbi
Masnuna, ST., M.Sn., selaku Kalab Cetar dan Ketua Acara. SP/ Mbi

i

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Meski pandemi, Dosen dan sejumlah Mahasiswa DKV UPN Veteran Jawa Timur tak hilang semangat untuk unjuk karya. Berbagai cara telah diupayakan untuk lestarikan budaya dan menjaga rasa kesenian  masing-masing dari mereka, Selasa (26/01/2021).

Masnuna, ST., M.Sn., bangunkan rasa kebangsaan Mahasiswa melalui Pameran Ilustrasi Virtual yang mengangkat tema 'Adegan Cerita Rakyat Nusantara'. Pameran yang digelar oleh Laboratorium Cetak dan Ilustrasi (Lab Cetar) ini melibatkan tiga Akademisi dan beberapa Mahasiswa sebagai panitia dan peserta.

Masnuna, ST., M.Sn., selaku Kalab Cetar dan Ketua Acara, menggandeng Alfian Candra, ST., M.Ds dan Restu Ismoyo Aji, S.Sn., M.A., sebagai Dosen pembimbing proses pengerjaan karya. Sebagai ilustrator,

"Walaupun sekarang era pandemi, kami sebagai ilustrator tetap semangat dalam berkarya dan unjuk karya. Walaupun tidak bisa unjuk karya secara offline karena adanya PPKM, tidak ada alasan bagi kami untuk tidak berkarya dan unjuk karya," terangnya.

Sebagai seorang Akademisi, Masnuna mewajibkan dirinya untuk mengingatkan generasi penerus bangsa akan kaya nya warisan budaya Indonesia.

"Cerita Rakyat itu berasal dari sesepuh nusantara yang telah di wariskan kepada generasi selanjutnya secara lisan dan menjadi ciri khas setiap bangsa dengan kultur budaya yang beragam. Maka dari itu perlu dilestarikan," tuturnya.

Faktanya, tak sedikit generasi milenial yang melupakan budaya tersebut. Karenanya, selain membangunkan kreatifitas Mahasiswa dalam berkarya di kala wabah, Masnuna juga berupaya melestarikan cerita rakyat nusantara.

Pameran pertama yang diadakan oleh Lab Cetar ini berjalan sukses. Tak sampai disitu, "Kedepannya, akan diadakan lagi dengan karya yang berbeda dan tentunya tidak kalah dari sebelumnya," tambahnya.

Seusai acara, Masnuna menyampaikan harapannya bagi mahasiswa selaku generasi penerus bangsa. "Dengan ini, harapan saya kepada generasi penerus bangsa seperti mahasiswa, agar selalu ingat dan menjaga budaya kita. Melalui cara apapun, hendaknya tak lupa untuk mengikutsertakan warisan (budaya) nenek moyang kita," tutup Masnuna. mbi

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…