Trauma Dekat dengan Duda

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Ayu Ting-Ting
Ayu Ting-Ting

i

 

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Usai gagalnya pernikahan Ayu Ting-Ting dengan Adit Jayusman yang tinggal beberapa hari. Ayu Ting Ting dikabarkan trauma dengan seorang duda. Kali ini ia ingin mencari laki-laki yang belum pernah menikah sebelumnya.

Hal ini diungkapkan Dinar Candy yang membocorkan curhatan Ayu Ting Ting saat hendak kolaborasi pembuatan video YouTube. Menurut Dinar, sang pedangdut itu tak ingin lagi berpacaran dengan seorang duda karena satu dan lain hal. "Pokoknya setahu aku dia udah nggak mau cari duda lagi, maunya bujang," imbuh Dinar Candy.

"Nggak tahu sih (trauma atau nggak), soalnya kalau aku ulik masalah itu dia nggak ngasih tahu ujungnya haha," sambungnya.

Tak hanya itu, Dinar Candy juga mencoba mencari tahu apa penyebab batalnya pernikahan Ayu Ting Ting dengan Adit Jayusman. Namun sayang, ia tak berhasil mendapatkan informasi itu dari mulut Ayu Ting Ting.

"Sempat kayak nanya 'emang kenapa sih Bu Ayu kemarin nggak jadi?' 'Ada…. lah' gitu. Kan dia suka nggak mau umbar-umbar gitu," pungkasnya, Senin (15/3/2021).

Ayu juga menegaskan bahwasannya dalam keputusan pembatalan pernikahan murni dari dirinya sendiri, dan tidak ada campur tangan dari pihak orang tuanya. "Tidak ada campur tangan siapapun, baik orangtua saya maupun siapapun itu, tidak ada yang bersangkutan. Insya Allah ini sudah yang terbaik yang Allah kasih buat saya," timpal Ayu Ting Ting.

Terkait kondisi orangtuanya setelah mengetahui Ayu membatalkan rencananya menikah dengan Adit Jayusman, Ayu mengatakan semua baik-baik saja. "Baik-baik aja, semua baik-baik aja," kata Ayu. Persiapan pernikahan Ayu Ting Ting disebut sudah hampir 90 persen, namun akhirnya semua harus dibatalkan.

Mengenai hal tersebut, Ayu mengatakan kalau semua sudah menjadi rencana Tuhan. "Kalau Allah bilang tidak, dia bukan jodoh kamu, ya sudah," kata pelantun "Sambalado" ini. dsy/er

Berita Terbaru

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Keduanya Berasal dari 8 Tersangka Kasus yang Dilaporkan oleh Jokowi       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Delapan aktivis yang mempersoalkan keaslian ijasah Jo…

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto,  menyentil orang yang bicara di media sosial menganalisis terjadi perpecahan di lingkungannya. Prabowo …

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Cepy Lukman Rusdiana, Mantan Plt Kasubdit Fasilitasi Sarana, Prasarana dan Tata Kelola Direktorat Sekolah Menengah Pertama pada…

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Pansus Angket Haji DPR Temukan Sembilan Masalah Penyelenggaraan Haji 2024       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq me…

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Tindak lanjut dari aduan Paguyuban Warga Apartemen Bale Hinggil, Komisi A DPRD Kota Surabaya menggelar rapat , Selasa (13/1).…

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Tiket Jakarta - Aceh Termurah Rp 2,2 juta, Tiket Jakarta - KL Termurah Rp 789 Ribu     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Syaiful H…