Terminal Teluk Lamong Dilirik Perusahaan Hongkong

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Kapal perusahaan asal Hongkong OOCL Savannah saat sandar di TTL. SP/Humas TTL
Kapal perusahaan asal Hongkong OOCL Savannah saat sandar di TTL. SP/Humas TTL

i

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Arus petikemas internasional di Terminal Teluk Lamong (TTL) yang mencapai 37,7 persen, nampaknya menjadi daya tarik bagi perusahaan internasional. Salah satunya adalah perusahaan asal Hongkong yakni Orient Overseas Container Line (OOCL).

Direktur Operasi dan Teknik Terminal Teluk Lamong, Warsilan dalam keterangannya resminya menjelaskan, perusahaan OOCL mempercayakan service baru  bertajuk China Indonesia Service (CIS) kepada TTL.

CIS Service sendiri merupakan service mingguan terhadap kapal OOCL yang akan sandar di Terminal Teluk Lamong seminggu sekali. Dalam sekali sandar kata Warsilan, kapal ini akan melakukan bongkar muat kurang lebih 1000 petikemas.

"Kapal ini akan melakukan kegiatan bongkar petikemas di Terminal Teluk Lamong sebanyak 68.872 TEUs dan muat petikemas sebanyak 113.733 TEUs," kata Warsilan kepada Surabaya Pagi, Minggu (09/05/2021).

Adapun rute pelayaran kapal OOCL adalah Qingdao, Shanghai, Ningbo, Da Chan Bay, Jakarta, Surabaya, Port Kelang dan Qingdao. Selain dengan TTL pelayaran OOCL juga  menggandeng Ocean Network Express (ONE) dan Gold Star Line LTD (GSL).

Skema kerjasamanya pun berupa joint slot sehingga diharapkan dapat meningkatkan jumlah muatan dan lebih efisien bagi kapal berkapasitas 4.578 TEUs.

"Sehingga dengan adanya pelayanan rute baru ini diharapkan akan menjadi peluang peningkatan arus petikemas di TTL sekaligus peluang pergerakan ekonomi terutama pasar luar negeri," ucapnya.

Sebagai informasi, sebelumnya TTL juga dipercaya oleh Kementan melalui Badan Karantina Pertanian dalam melakukan fasilitasi sertifikasi ekspor terhadap 81,3 ribu ton komoditas pertanian dengan nilai mencapai Rp1,264 triliun.

Kontribusi terbesar berasal dari sub sektor perkebunan yakni mencapai 78,9 persen dan diikuti masing-masing asal subsektor Tanaman Pangan, Peternakan dan Hortikultura.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak terutama OOCL yang sudah mempercayakan service baru ini untuk sandar di TTL. Kami akan berupaya untuk terus memberikan layanan yang prima kepada semua pelanggan," pungkas Warsilan. sem

 

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…