Mantan TKI Lulusan SD yang Jadi Miliader Ritel

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Subaidi, pengusaha ritel. SP/ MDR
Subaidi, pengusaha ritel. SP/ MDR

i

SURABAYAPAGI.com, Madura - Subaidi, pengusaha asal Madura kini sukses dengan bisnis ritel dan menjadi miliarder. Subaidi merupakan lulusan SD dan merasa kesulitan mendapatkan pekerjaan di dalam negeri. Akhirnya, Subaidi rela terbang ke Malaysia meski usianya masih belum cukup umur.

Meski telah menginjakkan kaki di negara orang, Subaidi tak lekas langsung mendapatkan kerja. Perlu satu tahun baginya berada di Negeri Jiran hingga akhirnya Subaidi bisa bekerja.

Jenis pekerjaan yang ia terima bukan jenis pekerjaan yang dimimpikan oleh kebanyakan anak seusia 14 tahun. Karena kualifikasi yang terbatas, pekerjaan sebagai tukang bangunan terpaksa ia terima.

Memasuki usia 17 tahun, Subaidi membuka jasa renovasi rumah atau kontraktor di Malaysia dengan memasang banner di banyak tempat di Selangor. Motivasi Subaidi sederhana: ia ingin kaya dan banyak dikenal orang.

Jangan kira Subaidi bisa sehebat itu di negeri orang oleh sebab fasilitas yang memadai. Jangankan fasilitas, untuk masuk ke Malaysia saja, Subaidi perlu berjuang keras.

Ia datang ke Malaysia dengan jalan yang ilegal. Ketika sudah mulai mendarat di daratan Negeri Jiran, Subaidi bersama rombongan lainnya dikejar oleh polisi lokal hingga tersasar semakin dalam di sebuah hutan.

Berhari-hari Subaidi di dalam hutan, meminum air selokan, dan makan dengan singkong mentah, hingga ia diselamatkan oleh seseorang yang kini ia anggap sebagai abang dekatnya.

Di Malaysia, selain bergerak di bidang kontraktor, Subaidi juga sudah pernah mencoba hampir 47 kali bidang bisnis yang kesemuanya gagal. Mulai dari impor barang, kontraktor, hingga MLM.

Seluruh usahanya tersebut membawa ia ke dunia bisnis ritel yang justru kini menjadikan dirinya sebagai konglomerat kenamaan Madura. Ia total telah memiliki 12 minimarket yang berada di bawah naungan PT SSI Subaidi. Dsy3

Berita Terbaru

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Keduanya Berasal dari 8 Tersangka Kasus yang Dilaporkan oleh Jokowi       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Delapan aktivis yang mempersoalkan keaslian ijasah Jo…

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto,  menyentil orang yang bicara di media sosial menganalisis terjadi perpecahan di lingkungannya. Prabowo …

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Cepy Lukman Rusdiana, Mantan Plt Kasubdit Fasilitasi Sarana, Prasarana dan Tata Kelola Direktorat Sekolah Menengah Pertama pada…

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Pansus Angket Haji DPR Temukan Sembilan Masalah Penyelenggaraan Haji 2024       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq me…

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Tindak lanjut dari aduan Paguyuban Warga Apartemen Bale Hinggil, Komisi A DPRD Kota Surabaya menggelar rapat , Selasa (13/1).…

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Tiket Jakarta - Aceh Termurah Rp 2,2 juta, Tiket Jakarta - KL Termurah Rp 789 Ribu     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Syaiful H…