Konsolidasi Akbar TKD Prabowo Gibran Jatim, Kuatkan Pemenangan Segmen Milenial

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran menggelar konsolidasi akbar di Empire Palace, Surabaya, Minggu (10/12). SP/ AINI
Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran menggelar konsolidasi akbar di Empire Palace, Surabaya, Minggu (10/12). SP/ AINI

i

SURABAYAPAGI, Surabaya - Dalam rangkaian memperkuat sinergi pemenangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabumingraka di Jawa Timur, Tim Kampanye Daerah (TKD) menggelar Konsolidasi Akbar di Empire Place Surabaya, Minggu, (10/12/2023).

Kegiatan itu diikuti ribuan perwakilan dari TKD dari 38 Kabupaten Kota di Jatim, Partai Pengusung. Serta, seluruh Kandidat Caleg Koalisi dan tim Relawan dari seluruh penjuru Jawa Timur.

Ketua TKD Jatim, Boedi Soeprajitno memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas semangat dan antusiasme dari ribuan hadirin yang merupakan bukti bahwa tim Jatim terus menjaga semangat pemenangan Prabowo Gibran di lapangan.

"Semua hadir menyatukan langkah untuk mengamankan (Prabowo-Gibran) yang saat ini tersurvei sudah cukup baik di Jatim, kami tidak boleh takabur dan lena, insyaAllah kita akan terus pertahankan dan terus tingkatkan," kata Boedi, Surabaya, Minggu, (10/12/2023).

Boedi menyebut, berdasarkan survey terbaru yang dirilis oleh Indikator, keterpilihan Prabowo Gibran di Jatim periode 23 November sampai 1 Desember telah mencapai 53,4 persen. Angka ini meningkat signifikan dibandingkan minggu sebelumnya yakni 49 persen.

"Ini artinya, usaha kampanye kita dalam 2 minggu terakhir telah menunjukkan hasil yang signifikan" sebut Boedi.

Spesialnya, kegiatan ini menghadirkan Gubernur Jatim periode 1998-2008, Imam Utomo Soeparno dan periode 2009-2018 Soekarwo.

"Alhamdulillah ini bukti bahwa TKD Jatim mendapatkan dukungan secara totalitas dari para tokoh tokoh terbaik di Jatim," ujar mantan ketua Bapenda Jatim ini.

"Insya Allah dengan kekompakan dan semangat persatuan kemenangan pasangan Prabowo-Gibran Insya Allah bisa kita buktikan," sambungnya.

Sementara itu, Dewan Pengarah TKN Prabowo Gibran, Hashim Djojohadikusumo, memaparkan kegelisahannha meski Cawapres Gibran banyak diragukan karena usia yang masih tergolong muda menjajaki kursi istana itu, TKD harus tetap semangat dan penuh percaya diri untuk menang dengan memperkuat segmen dikalangan milenial

Ia juga mengingatkan terkait sejarah Indonesia yang menunjukkan bahwa peran milenial sangatlah penting dalam kemerdekaan Indonesia.

Bahkan, Jendral Soerdirman, saat menjabat sebagai Panglima usianya belum genap 30 tahun.

"Milenial sejak zaman kemerdekaan telah berjuang. Bahkan jenderal pertama kita, Jendral Soedirman yang saat itu telah menjadi panglima TNI di usia kurang dari 30 tahun," ungkap Hashim.

Tentunya, hal ini mempunyai arti bahwa kepimpinan anak muda tidak main-main dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

"Artinya milenial terbukti mampu untuk juga memimpin perjuangan di Indonesia. Saya bangga karena pak Prabowo memberikan kesempatan kepada mas Gibran sebagai anak muda untuk bisa berjuang bersama," pungkasnya.Ain

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…