Rumah di Kediri Terbakar, Lansia Tewas Terpanggang

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 02 Jul 2024 19:45 WIB

Rumah di Kediri Terbakar, Lansia Tewas Terpanggang

SURABAYAPAGI.COM, Kediri - Kebakaran melahap sebuah rumah di Kota Kediri. Satu orang penghuni rumah ditemukan tewas di dalam kamarnya.

Kebakaran ini melanda sebuah rumah milik Muhammad Nurhasim (59), di Kelurahan Pakunden Gang 1 RT 02/RW 01 Kecamatan Pesantren, Kota Kediri.

Baca Juga: Peringati Hari Lingkungan Hidup, DLHKP Kota Kediri Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan

Ironisnya, sang pemilik rumah ditemukan tewas di dalam kamarnya saat petugas pemadam kebakaran melakukan pemadaman api. Diketahui, rumah yang terbakar tersebut dihuni oleh empat orang. Yakni korban dan tiga orang keluarganya, yaitu keponakan dan adik ipar.

Sedangkan api pertama kali diketahui oleh adik ipar korban Iin Nur hapsari (47) pada Selasa (2/7/2024) sekira pukul 00.30 WIB. Iin sempat terkejut ketika terbangun dari tidur dalam kondisi asap sudah mengepul di dalam rumahnya. Iin lalu berusaha menyelamatkan diri dan anaknya, Satria (15).

Ketika akan diajak keluar rumah, korban Hasim tampak kesulitan keluar dari kamar, padahal api telah berkobar hebat. Akhirnya, Iin dan anaknya menyelamatkan diri keluar dari rumah sembari berteriak meminta tolong pada warga sekitar.

Baca Juga: Desa Sempu di Kota Kediri Masuk 50 Besar ADWI 2024 Kemenparekraf

Namun nahas ketika api sudah melalap bagian dalam kamar dan rumah, tubuh korban sudah diselimuti api dan tak tertolong.

Berdasarkan keterangan Iin, api diduga berasal dari dalam kamar korban, di mana disebabkan dari putung rokok korban. Ia menyebut, korban memiliki kebiasaan yang kerap merokok dalam rumah.

Baca Juga: Mbak Vinanda Ingin Produk UMKM Kota Kediri Bisa Tembus Pasar Ekspor

Semetara Kapolsek Pesantren Kompol Siswandi mengatakan jenazah korban langsung dibawa ke RS Bhayangkara untuk dilakukan visum.

"Tadi jenazah langsung dibawa ke RS Bhayangkara Kediri untuk dilakukan visum. Dan tim Inafis Polres Kediri Kota melalukan olah TKP," jelas Siswandi. Selasa (2/7/2024). kd-01/ham

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU