SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Komisi Pemilihan Umum Kota Blitar terus upayakan peningkatan pemilih dalam pelaksanaan Pilkada 2024. KPU Kota Blitar dengan beberapa event sosialisasi, kali ini mengajak mahasiswa/mahasiswi di Kota Blitar untuk berperan aktif dalam pilkada melalui KPU Goes To Campus yang diikuti 6 kampus yang digelar selama dua hari Sabtu-Minggu, (26-27 Oktober 2024) kegiatan tersebut digelar di Aula Sutjipto Yonif 511/DY.
"Betul hari ini (Sabtu) kita gelar kegiatan Participation Camp 2024 melibatkan adik-adik mahasiswa/mahasiswi, dengan tujuan sebagai bagian dari upaya meningkatkan partisipasi pemilih muda yang merupakan 55% dari DPT (Daftar Pemilih Tetap) di wilayah Kota Blitar, dari total 120.181 pemilih," kata Ketua KPU Kota Blitar Angga Bisma Aditya kepada wartawan, Sabtu (26 Oktober 2024) siang.
Baca Juga: Bawaslu Kabupaten Blitar Pertanyakan Komitmen KPU
Baca Juga: KPU Kota Blitar Tetapkan Debat Paslon Digelar 2 Minggu Sekali
Untuk diketahui pelaksanaan Participation camp 2024 merupakan kegiatan lanjutan KPU Kota Blitar, yang sebelumnya melakukan hal serupa khusus para pemilih pemula dari kalangan pelajar.
Dalam tahapan kedua ini, KPU Kota Blitar menyampaikan kepada peserta Participation Camp 2024, tentang informasi seputar tahapan tahapan Pilkada, dan peran peserta tidak hanya sebatas pemilih, tetapi sekaligus juga mampu mengajak orang lain untuk turut serta menggunakan hak pilihnya, dan peran aktif dari agen agen partisipasi muda ini, sehingga tercapai partisipasi pada Pilkada di Kota Blitar mencapai lebih dari 80 %.
Baca Juga: KPU Kota Blitar Sortir dan Lipat Kotak Suara untuk Pilkada 2024
Untuk itu Angga berharap dengan momentum hari Sumpah pemuda, para pemuda bisa menanamkan rasa Nasionalisme sebagai Patriotisme dengan gunakan hak suaranya untuk datang di TPS-TPS, sekaligus untuk hindari Golput. Les
Editor : Moch Ilham