Home / Opini : Kasih Karunia

Yesus dan Bapa

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 12 Jan 2025 20:43 WIB

Yesus dan Bapa

Sahabat se Iman.

Ada kawan bertanya, Yesus dan Bapa sering disebut bersama dalam persekutuan- persekutuan. Mengapa?

Baca Juga: Kisah Zakheus

Ya, karena Yesus adalah Firman Allah yang diutus ke bumi menjadi manusia, dan Bapa adalah sumber dan pemelihara orang Kristen.

Ada beberapa ayat Alkitab  menjelaskan hubungan antara Yesus dan Bapa. Misal, Korintus 8:6, yang menyatakan bahwa Allah Bapa adalah satu-satunya Allah, dan Yesus Kristus adalah satu-satunya Tuhan.

Petrus 1:3 menyatakan bahwa Allah Bapa adalah Tuhan kita Yesus Kristus.

Kolose 3:17 menyatakan bahwa segala sesuatu yang dilakukan harus dilakukan dalam nama Tuhan Yesus, sambil mengucap syukur kepada Allah Bapa.

Efesus 1:2 menyatakan bahwa kasih karunia dan damai sejahtera berasal dari Allah Bapa dan Tuhan Yesus Kristus.

Yohanes 14:9 menyatakan bahwa barangsiapa telah melihat Yesus, maka ia telah melihat Bapa.

Dalam Alkitab, Yesus dan Bapa disebut sebagai satu Allah, yaitu Allah Elohim. Hal ini dijelaskan dalam 1 Korintus 8:6.

Ada beberapa ayat Alkitab yang menjelaskan hubungan Yesus dan Bapa: 1 Korintus 8:6, Kolose 3:17, Efesus 1:2.

Dalam Kekristenan, Allah disebut sebagai Bapa karena Ia adalah Pencipta, Pemelihara, dan Pelindung bagi umat-Nya.

Efesus 1:2-3

1:2 Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita dan dari Tuhan Yesus Kristus  menyertai kamu.

Kekayaan orang-orang yang terpilih

Baca Juga: Sukacita Yesus

1:3 Terpujilah Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus yang dalam Kristus telah mengaruniakan kepada kita segala berkat rohani di dalam sorga.

Efesus 2:6-7

2:6 dan di dalam Kristus Yesus  Ia telah membangkitkan kita juga dan memberikan tempat bersama-sama dengan Dia r  di sorga,  2:7 supaya pada masa yang akan datang Ia menunjukkan kepada kita kekayaan kasih karunia-Nya  yang melimpah-limpah sesuai dengan kebaikan-Nya  terhadap kita dalam Kristus Yesus.

Efesus 2:13

2:13 Tetapi sekarang di dalam Kristus Yesus kamu, yang dahulu  "jauh", sudah menjadi "dekat  " oleh darah Kristus.

Efesus 2:21

2:21 Di dalam Dia tumbuh seluruh bangunan, rapih tersusun, menjadi bait Allah yang kudus, di dalam Tuhan.

Baca Juga: Adab Yesus di Pesta

Efesus 3:6

3:6 yaitu bahwa orang-orang bukan Yahudi, karena Berita Injil, turut menjadi ahli-ahli waris  dan anggota-anggota tubuh   dan peserta dalam janji yang diberikan dalam Kristus Yesus.

Efesus 3:19

3:19 dan dapat mengenal kasih itu, sekalipun ia melampaui segala pengetahuan.  Aku berdoa, supaya kamu dipenuhi  di dalam seluruh kepenuhan Allah.

Efesus 4:29

4:29 Janganlah ada perkataan kotor keluar dari mulutmu,  tetapi pakailah perkataan yang baik untuk membangun,  di mana perlu, supaya mereka yang mendengarnya, beroleh kasih karunia. (Maria Sari)

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU