253 ODGJ Masih Terbelenggu Pasung di Jatim

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Salah satu Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) masih terjebak dalam pasung di Jawa Timur. SP/ NI
Salah satu Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) masih terjebak dalam pasung di Jawa Timur. SP/ NI

i

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Hingga akhir 2024, ada sebanyak 253 Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) masih terjebak dalam pasung yang tersebar di 33 kabupaten/kota di Jawa Timur.

Sejak dicanangkannya program bebas pasung pada 2014, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur melalui Dinas Sosial (Dinsos) berhasil membebaskan 1.594 ODGJ dari belenggu pasung. 

Meski demikian, selama dekade ini masih banyak tantangan yang dihadapi dalam program tersebut, terutama dari aspek ekonomi, minimnya pengetahuan, dan stigma masyarakat.

Kepala Dinas Sosial Jawa Timur, Restu Novi Widiani, mengungkapkan bahwa Kabupaten Sampang mencatat jumlah kasus pasung tertinggi dengan 27 orang, disusul Kabupaten Madiun (24 kasus), Probolinggo (19 kasus), dan Pamekasan (18 kasus).

"Dua kabupaten ini menjadi fokus perhatian kami karena jumlah kasusnya yang masih signifikan," ujar Novi, Rabu (15/01/2024).

Novi juga mencatat bahwa sepanjang 2024, sebanyak 33 korban pasung berhasil dibebaskan, termasuk dari Kabupaten Blitar (8 orang), Tulungagung (19 orang), dan Kota Kediri (6 orang). Namun, angka ini masih jauh dari kata cukup.

Menurut Novi, akar masalah praktik pasung sering kali berawal dari kemiskinan. Banyak keluarga korban berasal dari golongan tidak mampu sehingga sulit menyediakan perawatan yang layak bagi anggota keluarga dengan gangguan jiwa.

"Kemiskinan menjadi faktor utama. Selain itu, kurangnya pemahaman keluarga terhadap kesehatan jiwa sering kali membuat korban kembali dipasung setelah dibebaskan," tambahnya.

Tantangan lain datang dari masyarakat yang masih memandang ODGJ sebagai ancaman. "Stigma dan ketakutan terhadap ODGJ membuat banyak pihak menolak program ini. Edukasi tentang pentingnya kesehatan jiwa perlu ditingkatkan," imbuh Novi.

Diketahui, selama sepuluh tahun pelaksanaan program, tercatat sebanyak 330 korban pasung meninggal dunia. Sebagian besar dari mereka memiliki penyakit bawaan yang tidak mendapat perawatan layak.

"Ini menunjukkan pentingnya peran keluarga dan masyarakat dalam mendukung pemulihan ODGJ," ungkap Novi. 

Meski menghadapi berbagai kendala, Dinas Sosial Jawa Timur terus menggencarkan pendekatan terintegrasi dengan melibatkan fasilitas kesehatan, edukasi keluarga, dan tenaga pendamping pasung.

Selain itu, layanan rehabilitasi sosial di UPT Rehabilitasi Sosial Bina Laras di Pasuruan dan Kediri menjadi salah satu langkah pemulihan bagi korban pasung.

"Kami berharap melalui dukungan lintas sektor, mulai dari peningkatan akses obat hingga penguatan Posyandu Jiwa, dapat mempercepat tercapainya Jawa Timur bebas pasung," harap Novi.

Lebih dari sekadar membebaskan, program ini bertujuan memulihkan martabat dan hak asasi manusia bagi para ODGJ. 

Menurut Novi, usai dibebaskan para ODGJ itu akan mendapatkan perawatan kesehatan di RSJ yang ada di Jawa Timur, yaitu RSJ Menur dan RSJ Lawang. 

"Setelahnya akan mendapatkan Rehabilitasi sosial di UPT Rehabilitasi Sosial Bina Laras milik Dinsos Jatim yang ada di Pasuruan dan Kediri," pungkasnya. lni

Berita Terbaru

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Turnamen Catur dan Bazar UMKM di Wisata Sumber Air Panas Wong Pulungan Pasuruan Meriahkan HUT ISG ke-7 Tahun 2026

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 10:31 WIB

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Komunitas Info Seputar Gempol (ISG) yang berawal dari sebuah group media Sosial. Seiring berjalannya waktu, ISG berkembang menjadi…

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…