Kasih Karunia

Rasul era Yesus

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya -  Dalam ajaran Kristen, seorang rasul adalah "utusan" atau "orang yang diutus" Yesus. Sementara seorang murid adalah "pelajar" . Para rasul pada dasarnya adalah orang-orang yang telah bertemu dan mengikuti Yesus selama hidupnya dan dipanggil oleh-Nya untuk menyebarkan Injil. Murid hanyalah para pengikut Yesus yang mengabdikan diri untuk belajar dari-Nya.

Menurut eklesiologi dan teologi Kristen, rasul atau apostel, yang secara kolektif disebut dengan para rasul atau rasul-rasul Yesus dan terkhusus merujuk kepada Kedua Belas Rasul. Mereka adalah murid-murid utama Yesus, dan menjadi tokoh sentral dalam agama Kristen.

Semasa Yesus hidup dan berkarya pada abad pertama Masehi, para rasul adalah pengikut-pengikut terdekatnya. Pengikut-pengikut terdekat ini di kemudian hari menjadi narasumber utama Kabar Baik yang diwartakan oleh Yesus.

Meskipun tradisi Kristen kerap menyebutkan bahwa para rasul berjumlah dua belas orang, tetapi para penulis Injil mencatat orang yang sama dengan nama yang berbeda. Ini yang membuat ada nama rasul yang disebut dalam satu Injil, tetapi tidak terdapat dalam injil-injil lain.

Peristiwa penetapan kedua belas rasul oleh Yesus diriwayatkan dalam ketiga Injil Sinoptik.

Pengikut Yesus disebut rasul karena mereka diutus oleh Yesus untuk menyebarkan Injil. Kata "rasul" berasal dari bahasa Arab rasūl yang artinya "utusan".

Yesus sendiri adalah rasul utama dalam Perjanjian Baru.

Para rasul dipilih dari orang-orang biasa dan tidak terpelajar.

Para rasul diutus untuk memberitakan Injil kepada semua bangsa.

Para rasul diutus lebih dahulu kepada bangsa Israel.

Para rasul dipersenjatai dengan Roh Kudus.

Para rasul harus rendah hati, menyangkali diri, dan saling mengasihi.

Sesudah kebangkitannya, Yesus menyampaikan Amanat Agung kepada sebelas orang rasul (Yudas Iskariot sudah meninggal saat itu), yakni amanat untuk mewartakan ajaran-ajarannya kepada segala bangsa.

Peristiwa ini lazim disebut dengan pengutusan para rasul.

Selain kedua belas rasul, Paulus, laki-laki Yahudi asal Tarsus yang bernama asli Saulus, dalam gereja perdana juga kerap disebut sebagai rasul karena diajar dan diutus secara langsung oleh Yesus melalui suatu penglihatan dalam perjalanannya menuju kota Damaskus (Kisah Para Rasul 9:4–5).

Paulus sendiri juga menyebut dirinya sebagai rasul untuk bangsa-bangsa bukan Yahudi. Menurut sebuah tradisi Kristen Timur yang bersumber dari Injil Lukas, terdapat pula ketujuh puluh rasul (ketujuh puluh murid menurut denominasi Kristen lainnya) yang terlibat dalam karya pelayanan Yesus. (Maria Sari)

Berita Terbaru

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lamongan akhirnya angkat bicara, terkait maraknya toko kelontong yang beroperasi s…

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Organisasi kepemudaan, Pemuda  Lumbung Informasi Rakyat (Pemuda - Lira) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo, …

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Tongkat komando Polres Blitar Kota resmi beralih, dan kursi kedudukan Kapolres Blitar Kota resmi  diduduki oleh AKBP Kalfaris …

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jombang - Keajaiban alam berupa ngarai sempit dengan aliran sungai jernih yang dikenal dengan nama Kedung Cinet kerap dijuluki sebagai Grand…

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Destinasi wisata Mloko Sewu yang berlokasi di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur menyuguhkan hamparan…

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Lamongan secara serantak selama ini sudah berjalan dengan baik. Terbaru,…