Pramono, Gabung Retret di Akmil Magelang, Bareng Eri Cahyadi

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Pramono Anung terlihat sudah mengikuti retret di Akmil Magelang, Senin (24/2/2025).
Pramono Anung terlihat sudah mengikuti retret di Akmil Magelang, Senin (24/2/2025).

i

SURABAYAPAGI.COM, Magelang - Pramono tiba di Akmil Magelang pada Senin (24/2) siang. Di saat yang bersamaan, ada pula kepala daerah asal PDIP lainnya yaitu Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo dan Bupati Tapanuli Tengah Masinton Pasaribu.

Tanda tanda ia akan masuk retret, Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung itu  muncul di bandara Yogyakarta International Airport (YIA) Senin pagi (24/2). Mantan Sekjen PDIP itu, lalu merapat ke Akmil Magelang.

Pramono bahkan siap bertanggung jawab atas keputusannya tersebut. Pramono awalnya mengungkap masih ada kepala daerah kader PDIP yang belum hadir retret di Akmil Magelang. Namun, dia menyebut Mendagri Tito Karnavian memberikan izin kepada beberapa daerah yang hanya mengirimkan sekdanya untuk ikut retret.

"Intinya yang mungkin belum tinggal 1 provinsi tambah 1 orang. Nanti totalnya di Pak Bima Arya. Ada 1 provinsi yang karena arahan Pak Mendagri ataupun Pak Wamen boleh susulkan sekdanya, ya mereka susulkan sekdanya," kata Pramono di lokasi retret, Senin (24/2/2025).

 

Wali Kota Eri Cahyadi

Mendagri Tito Karnavian mengungkap sudah ada 17 kepala daerah dari PDIP yang sudah menghadiri retret di Akmil, Magelang, Jawa Tengah. Salah satu kepala daerah dari PDIP yang hadir yakni anak dari Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung yang merupakan Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana.

Selain Hanindhito Himawan Pramana, kepala daerah lainnya dari PDIP yang sudah hadir yakni Bupati Magelang Grengseng Pamuji, Wali Kota Magelang Damar Prasetyono, Bupati Wonosobo Arif Nurhidayat, Bupati Semarang Ngesti Nugroho, Bupati Demak Eisti'ana.

Ada juga, Bupati Sukoharjo Etik Suryani, Bupati Klaten Hamenang Wajar Ismoyo, Bupati Wonogiri Setyo Sukarno, dan Bupati Karanganyar Rober Christanto.

Kemudian dari Jawa Timur antara lain Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko.

Tito mengaku sudah mendengar ada 17 kepala daerah PDIP yang memang sudah datang sejak kemarin malam. Dia mempersilakan jika ada kepala daerah dari PDIP lainnya yang hendak menyusul hadir.

"Saya dengar tadi malam, ada 17 kalau nggak salah. Teman-teman (kepala daerah) dari PDIP," kata Tito kepada wartawan di lokasi retret Akmil Magelang, Senin (24/2/2025).

"Kemudian, hari ini saya dengar ada juga yang mau bergabung. Tapi, ya kita minta sekali lagi, ini acara kenegaraan. Acara pemerintah, yang tadi rekan-rekan semua, kepala daerah merasakan sendiri manfaatnya. Tempat ini, Akmil kan memang banyak pintunya. Ya tergantung gimana yang mudah, mereka masuk. Ya silakan masuk," lanjutnya.

 

Bima Arya Update

Wamendagri Bima Arya mengatakan sebagian kepala daerah dari PDIP sudah bergabung dalam retret di Akmil, Magelang. Dia berharap kepala daerah PDIP yang belum ikut, bisa hadir hari Senin.

"Ya, yang tadi malam telah bergabung sebagian yang belum bergabung. Dan insyaallah hari ini sisanya akan bergabung," kata Bima Arya di lokasi retret,  Senin (24/2/2025). Bima Arya menjawab pertanyaan soal update kepala daerah dari PDIP yang sudah masuk Akmil.

"Jadi, artinya mudah-mudahan semua yang bergabung lengkap sudah pesertanya siang hari ini," lanjut Bima Arya.

 

Pramono Tiba di YIA

Pramono irit bicara tapi menyebut Magelang. "Bismillah, Magelang," kata Pramono saat ditemui wartawan di lantai atas terminal keberangkatan YIA, Temon, Kulon Progo, DIY,  Senin (24/2/2025).

Pramono sempat ditanya apakah kedatangannya kali ini bakal ikut retret kepala daerah di Akmil Magelang. Pramono tidak menjawab dan hanya melambaikan tangan ke wartawan.

Pantauan di lokasi, Pramono bersama rombongan tiba di YIA sekitar pukul 09.00 WIB. Dia datang dengan mengenakan kemeja putih, celana hitam panjang warna hitam, dan berjaket abu-abu.

Dia didampingi pengawalan berjalan cepat dan lebih sering melambaikan tangan kepada media tanda enggan berkomentar.

Pramono juga sempat muncul di YIA, Sabtu (22/2) siang pekan kemarin. Ketika itu, Pramono hanya tersenyum sembari melambaikan tangan tanda tidak ingin diwawancara.

Minggu malam, Elite PDIP satu per satu berdatangan ke kediaman Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Minggu (23/2).

Ada Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) bidang Luar Negeri Ahmad Basarah hingga Ketua DPP Bidang Hukum, HAM, dan Advokasi Rakyat, Yasonna Laoly, terpantau hadir.

Basarah terlihat di sekitar rumah Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, pada pukul 19.47 WIB. Ia mengenakan kemeja berwarna hitam berbincang dengan petugas keamanan di rumah Megawati.

Berapa menit setelahnya, Basarah tampak masuk lagi ke kediaman Megawati. Sekitar pukul 20.18 WIB, Wakil Bendahara Umum (Wabendum) PDIP, Rudianto Tjen, menyambangi rumah Megawati.

 

Sejumlah Elite PDIP Sambangi

Tiga Kepala Daerah Peserta Retreat Akmil Dilarikan ke RSU Tidar. Rudianto tampak mengenakan batik putih bercorak cokelat. Ia tak menyampaikan sepatah kata kepada wartawan dan langsung memasuki rumah Megawati.

Sebelumnya, sejumlah dewan pengurus partai PDIP terlihat menyambangi rumah Megawati hari ini. Terlihat hadir sejak siang hari seperti MY Esti Wijayati, Sukur Nababan, Ronny Talapessy hingga Wasekjen PDIP Sadarestuwati.

Selama dua hari berturut-turut sejumlah elite PDIP menyambangi kediaman sang Ketum di Teuku Umar. Kehadiran mereka terpantau usai beredarnya arahan dari Ketum PDIP terkait penundaan retret kepala daerah di Magelang. n jk/erc/rmc

Berita Terbaru

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Satlantas Polres Madiun Perketat Patroli di Jalur Rawan Macet dan Kecelakaan

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 18:01 WIB

SURABAYA PAGI, Madiun – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Madiun memperketat pengawasan lalu lintas dengan menggelar patroli strong point di sejumlah jalur …

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

HUT ke-53 PDI Perjuangan, Deni Wicaksono Tegaskan Satyam Eva Jayate Jadi Jangkar Kebenaran Partai

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

Sabtu, 10 Jan 2026 11:46 WIB

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-53 PDI Perjuangan menjadi momentum konsolidasi ideologis dan penguatan kerja kerakyatan di tengah…

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Dorong Sportainment Pelajar, Tri Hadir di Yamaha Fazzio Liga Tendang Bola 2026

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 20:11 WIB

SurabayaPagi, Surabaya – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri turut ambil bagian dalam ajang Liga Tendang Bola (LTB) 2026, sebuah l…

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Legislator Golkar, Masih Kritik MBG

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:09 WIB

Peristiwa Pemilihan Lokasi Dapur SPPG di Samping Peternakan Babi di Sragen, Resahkan Masyarakat      SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Lagi, Wakil Ketua Komisi IX …

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Biaya Armuzna Haji Tahun Ini Dihemat Rp180 Miliar

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:07 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menyampaikan adanya penghematan signifikan dalam anggaran penyelenggaraan ibadah haji 2026.…

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Yaqut Cholil Qoumas, Anak Ulama Terkemuka, Tersangka Korupsi

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

Jumat, 09 Jan 2026 19:05 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Mantan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, resmi ditetapkan sebagai tersangka. Dia diduga terlibat kasus dugaan korupsi…